Penulis sangat memperpercayai bahwa umat manusia itu punya akal pikiran. Tingkat kebutuhan manusia itu berubah dan akan terus berubah sesuai dengan perkembangan waktu, begitu juga manusia semakin berkembang dan berkembang. Untuk berkembang, manusia perlu interaksi antar sesama manusia. Media yang digunakan dalam interaksi tersebut berupa televisi, radio, internet, telephone, koran dan sebagainya. Dampak dari proses interaksi ini adalah ada positif dan ada pula yang negatif, biasanya manusia yang berakal biasanya mengambil yang positif dan membuang hal-hal yang nenagtif.
Nah dalam hubungannya dengan tradisi. Zaman dahulu di tanah Toraza, membunuh seorang manusia sebagai tumbal untuk penguburan seorang dari kalangan bangsawan adalah tradisi. Pertanyanya apakah hanya karena ini tradisi lantas masih harus dipertahankan? Begitu juga dengan tradisi-tradisi lainnya. Zaman dulu di India jika suami meninggal maka sang istri harus ikut mati bersamanya. Apakah ini harus dipertahankan? Artinya perubahan tradisi di dalam kehidupan manusia adalah berkat perkembangan ilmu pengetahuan dan perubahan paradigma berfikirnya. Setahu saya di Ketapang,Kalimantan Barat tanah kelahiran saya ada hajat tahunan untuk membuang iblis, ratusan manusia berduyun-duyun menuju pantai untuk melepas kapal-kapalan yang berisi boneka yang memagang senjata seakan-akan dalam kondisi berperang, selain itu ada yang pergi ke tengah laut untuk melepaskan beberapa ayam. Tradisi inipun sudah tidak layak dilakukan seiring manusia sudah mempunyai akal dan agamasebagai patokan berbuat.
Menurut penulis, jika ada beberapa tradisi yang salah dan tidak sesuai lagi dengan zaman, budaya kehidupan modern dan agama lebihbaik dibuang saja, dan kenapa tidak? saya yakin siapapun dia telah membuang sebagian besar tradisi yang dahulunya dipegang oleh para nenek moyang mereka.
Tradisi Sex bebas misalnya, obat-obat terlarang adalah dampak negatif dari suatu perkembangan zaman dan perkembangan otak manusia. Dan itu bukanlah karena budaya Barat, kebetulan saja barat yang membawanya ke negara-negara timur sehingga kebanyakan kita menyebut bdauaya ini dari barat. Kalo saya analogikan sama seperti kita menyebut kursi yang kita duduki,jika saja dari awal penemuan kursi itu disebut meja maka kursi itu disebut meja, oleh karena dari awal penemuanya disebut kursi maka hingga saat ini kita sebut kursi.
Perkembangan tidak selalu membawa dampak positif. Zaman dahulu, sex bebas itu haram di dunia Barat, dan sampai sekarang sebenarnya keluarga tradisional di Barat itu masih mengharamkan sex bebas, tetapi karena pengaruh waktu, dimana otak manusia berubah dalam memandang sex. Sex dianggap juga sebagai prokreasi dan bukan untuk kegiatan reproduksi semata. Jadi itulah perkembangan negatifnya dari sex bebas, dan sebagai manusia kita diberi kesempatan untuk memilih, mau yang negatif atau yang positif dengan akal yang sudah ALLAH SWT berikan kepada kita. Kita yang harus memberikan filter terhadap diri kita dan keluarga kita dan lebih jauh lagi bangsa yang kita cintai ini. Tradisi sex bebas dan obat-obat terlarang yang sedang berkembang ini merupakan tradisi yang salah dan tidak pantas untuk dilestarikan.
Pemaksaan kehendak untuk tetap menjaga tradisi itu kayaknya terlalu naif. Tradisi yang baik, okelah kita pelihara bersama, tetapi kalau itu salah, biarpun itu namanya tradisi, harus dibuang dan dieliminate. Jangan terlalu buta dengan kata tradisi.
Sebuah permisalan sebelum saya mengakhiri tulisan ini adalah, di zaman dulu suku Batak, menyebut nama orang tua itu adalah haram, itulah sebabnya orang-orang berketurunan batak sampai sekarang tidak pernah tahu siapa nama ompung saya. Nah, apakah ini harus terus dipelihara? Saya tunggu jawaban dan respon Anda di email : adikalbar@gmail.com
Atau HP saya 0858-606-16183
Ditulis pertama kali dan dipublikasikan pertama kali pada tahun 2008, semoga masih bermanfaat untuk sahabat semuanya.
Bandung , 30 April 2011
Ahmad Muhammad Haddad Assyarkhan (Adi Supriadi)
Email : adikalbar@gmail.com/ assyarkhan@yahoo.com
Facebook : adikalbar@gmail.com
Twitter : @assyarkhan
GoogleTalk : adikalbar
Yahoo Massanger : assyarkhan , adikalbar
Mobile : 0858-606-16183