BOGOR -Kasus penderita flu burung telah terjadi di Indonesia sejak bulan Agustus 2003 sampai sekarang. Wabah penyakit unggas ini menyerang ayam petelur komersial, pedaging, burung puyuh, burung unta serta ayam buras dengan gejala antara lain kebiruan pada jengger, kaki, paha diarre dan kematian tinggi yang mendadak. Kepala Sub Bidang Pendayagunaan Hasil Penelitian, Dr. Drh. Bambang Ngaji Utomo yang ditemui di Balai Besar Peneitian Veteriner menyatakan bahwa penelitian yang dilakukan oleh para peneliti Balitvet adalah untuk mengisolasi dan mengkarakterisasi agen penyebab wabah penyakit unggas.
KEMBALI KE ARTIKEL