Agama Islam merupakan agama yang diturunkan oleh Allah sebagai agama penyempurna dan agama yang terakhir untuk umat manusia sehingga kebenaran-kebenaran agama Islam dapat dirasakan baik secara teoritis maupun implementasi. Dalam hal ini Alquran sebagai landasan utama umat Islam menjadi rujukan gerakan dalam segala suatu tindakan yang pada akhirnya membawa kebermanfaatan bagi manusia itu sendiri. Alquran sudah dijamin kebenarannya oleh Allah subhanahu wa ta'ala dengan segala bentuk perlindungannya Sehingga dalam hal ini Allah menantang siapapun bagi orang yang bisa merubah isi dari Alquran itu sendiri. Maka dari itu kepercayaan kita terhadap Alquran haruslah dibarengi dengan mengimplementasikan nilai-nilai yang ada dalam Alquran itu sendiri.
KEMBALI KE ARTIKEL