Sebuah perbedaan merupakan hal  wajar yang dapat kita temui dalam kehidupan masyarakat, hal ini terjadi karena dalam lingkungan sosial kita akan menemukan banyak orang yang berbeda-beda. Tentu saja perbedaan ini terkadang dapat menjadi sebuah masalah. Tentu saja bahwa setiap manusia pasti pernah mendapatkan masalah dalam hidupnya dan rasanya tidak mungkin juga manusia selalu merasa nyaman di lingkungan sosial di masyarakat yang sangat complex ini. Masalah ini bukanlah sebuah hal yang rumit dan dapat kita selesaikan dengan benar, salah satu cara mengatasinya dengan mempelajari analisis sosial. Selain untuk menyelesaikan masalah, analisis sosial juga hadir untuk kita dapat memahami kondisi masalah sosial di sekitar kita. Mempelajari hal tersebut bukanlah sesuatu yang sia-sia karena kita jadi mengetahui bagaimana cara yang tepat pada masalah yang berbeda-beda tersebut.
KEMBALI KE ARTIKEL