Sebagai etalase perekonomian rakyat di Daerah Istimewa Yogyakarta, keberadaan Para Pedagang di Kawasan Malioboro perlu dijadikan Perhatian. Adanya Malioboro sebagai tempat wisata yang ikonik di Yogyakarta tidak terlepas dari para pedagang yang selama ini berjejer di sepanjang pedestrian  malioboro. Mereka menjual berbagai macam produk yang berhubungan dengan ikoniknya jogja seperti kaos, bakpia, sandal, tas, cinderamata  dan bahkan kuliner khas Jogja. Berbagai macam pernak-pernik khas jogja tersebut membuat Malioboro seakan menjadi jantung perekonomian masyarakat yang tidak hanya masyarakat sekitar Maliboro saja, namun juga dari seluruh penjuru Yogyakarta.
KEMBALI KE ARTIKEL