Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Mutiara di Balik Abu Vulkanik Gunung Sinabung

27 Februari 2018   08:06 Diperbarui: 27 Februari 2018   09:03 960 1
Jusriani yang akrab dipanggil Juju turun dari mobil, diikuti oleh Irda dan Dela. Anak-anak yang menunggu dekat gerbang masjid langsung berubah ceria wajahnya. Mereka sudah mengenal siapa yang datang ke kampung mereka. Ya, Juju dan Irda, dua mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) yang bergabung dengan RELAWAN INDONESIA untuk Kemanusiaan (RELINDO) sudah beberapa kali datang ke desa ini. Anak-anak seperti menemukan obat kerinduan mereka setelah lama tidak berjumpa Juju dan Irda. Adapun Dela, mahasiswa USU baru pertama datang ke desa ini. Ia sangat senang bisa sampai juga di desa yang begitu dekat dapat melihat kedahsyatan Gunung Sinabung dengan asap, bau belerang dan alur besar yang membelah banyak bagian tubuh gunung yang tak henti mengalami erupsi dari tahun 2010 hingga sekarang.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun