Parigi Moutong, 18 Februari 2024, Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan memberikan dukungan kepada masyarakat, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Parigi Moutong, Ibu Dra. Alina A. Deu, M.Si., membuka secara resmi kegiatan sunatan massal gratis untuk 100 anak di Desa Tindaki, Kecamatan Parigi Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
Dalam kegiatan kali ini meliputi Sunatan Massal Gratis, Pengobatan Gratis, Pembagian Sembako, Penyaluran Al Qur'an dan Iqra, Pembinaan Pemuda serta silaturahim kepada tokoh dan pemuda di desa Tindaki.
KEMBALI KE ARTIKEL