Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

KKN UIN Walisongo Semarang Satu Bulan Mengabdi di Mangkangwetan

17 November 2021   16:04 Diperbarui: 17 November 2021   16:12 158 1
Semarang, KKN RDR 77 Kelompok 45

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang kelompok 45 menjalankan program pengabdian masyarakat di Kantor Kelurahan Mangkangwetan Kecamatan Tugu Kota Semarang dengan membantu kegiatan-kegiatan disana salah satunya dalam hal pelayanan masyarakat . (16/11/2021).

Salah satu anggota KKN kelompok 45 Aji Permana Nur Shidiq mengaku, sangat antusias dalam menjalankan dan membantu menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan kepada sejumlah anggota kelompok yang bertugas hari itu.

"Disini kami enjoy dan semangat dalam bertugas dan mengabdi. Karena bagi kami, ini adalah kesempatan yang jarang kami dapatkan dikampus dan sebelum-sebelum kami ber KKN disini. Ya semoga adanya kami dapat membantu meringankan tugas-tugas yang ada di Kantor Kelurahan sini" terangnya.
Fina panggilan akrabnya menambahkan, selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat bagi kelompok umumnya dan pribadi khususnya, pengabdian dan berkegiatan di kelurahan dapat menambah relasi dengan tambahnya orang-orang yang dikenal.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun