Konsep minimalis dan modern telah menjadi gaya hidup yang akrab di tengah masyarakat saat ini. Mengusung kesederhanaan, garis-garis bersih, dan palet monokromatik dengan warna sebagai aksen, desain minimalis berhasil merangkul berbagai aspek kehidupan, dari seni, gaya hidup, hingga arsitektur dan desain interior. Ciri khasnya yang menolak perabotan dan aksesori berpola tinggi serta ornamen yang rumit, menjadikan desain minimalis berfokus pada keindahan dalam kesederhanaan.
KEMBALI KE ARTIKEL