Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Tip Presentasi Efektif

10 Januari 2011   18:12 Diperbarui: 26 Juni 2015   09:44 256 0
Presentasi atau public speaking adalah sutau hal yang tak mungkin bisa lepas dari kehidupan manusia jaman sekarang. Berbicara di depan banyak orang untuk sekedar basa basi atau pidato singkat membutuhkan keberanian serta teknik yang tepat. Tentunya jika kita bicara, pastilah ingin didengarkan. Toh buat apa capai-capai mengeluarkan tenanga jika tidak ada yang dengar. Tips di bawah ini merupakan cara-cara presentasi yang efektif agar presentasi yang kita bawakan dapat terjadi secara optimal.

Sebelum presentasi
-  Teliti siapa audiens Anda: minat-minat dan keyakinan-keyakinan, jenis presentasi yang sesuai (berapa lama, bagaimana formatnya, dan jenis teknologinya).
-   Pilih pakaian yang tepat, sesuai dengan keadaan audiens Anda: kasual atau formal?
-   Siapkan apa yang akan Anda sampaikan: Anda tidak mungkin menuliskan semua kata yang akan disampaikan; buatlah daftar konsep apa saja yang akan disampaikan, dan kembangkan poin-poin percakapan yang mendukung konsep-konsep tersebut.
-   Latihan: berlatih mengucapkan poin-poin tersebut secara urut dan dengan tone percakapan.
-   Rileks: sesaat sebelum presentasi, pikiran harus jernih dan siap menjalankan tugas.


Selama presentasi
-   Mengawali dengan anekdot atau kutipan kata-kata.
-   Menyampaikan kerangka pemikiran kepada audiens.
-   Menyampaikan argumen inti (pentingnya topik yang disajikan) pada awal presentasi, didukung data.
-   Membangun sesi interaktif: ajukan pertanyaan-pertanyaan untuk membantu audiens fokus pada presentasi.
-   Menggunakan teknologi, tetapi jaga supaya tetap komunikatif.
-   Usahakan menarik, tetapi tidak perlu terlewat entertaining (menghibur). Yang penting peserta dibuat berpikir.
-   Menutup dengan sebuah kutipan atau pesan penting untuk menegaskan esensi presentasi.


Sesudah presentasi
-   Mengevaluasi: katakan pada diri sendiri, kapan dan apa yang baik dilakukan pada presentasi yang akan datang.
-   Follow-up: siapkan dan kirim materi atau data yang Anda janjikan kepada audiens, dan sampaikan ucapan terima kasih secara formal kepada panitia atau pengelola acara.


MM Nilam Widyarini M.Si
Kandidat Doktor Psikolog

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun