Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

UAS, Ujian Agak Serius

5 Januari 2013   05:51 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:29 416 0

Judul diatas mungkin menggelitik jika didengar, karena sebenarnya kepanjangan dari UAS ialah Ujian Akhir Semester/Sekolah. Lalu mengapa dikatakan Ujian Agak Serius ? dalam dunia pendidikan ujian sering dimaknai sebagai bahan evaluasi pembelajaran selama semester melakukan proses belajar mengajar. Dibangku kuliah ada beberapa proses pembelajaran, dalam satu semester mahasiswa diharuskan mengikuti perkuliahan selama kurang lebih enam bulan, diakhir 3 bulan pertama proses perkuliahan akan dievalusi dengan UTS, setiap kampus punya system tersendiri dalam penyelenggaraan ujian tengah Semester yang juga terkadang sering diplesetkan oleh mahasiswa menjadi Ujian Tidak Serius. Di UIN jogja UTS diselenggarakan atas otoritas Dosen, jadi proses penyelenggaraan UTS diserahkan sepenuhnya kepada dosen pengampu mata kuliah. Ada sebagian dosen yang memilih melaksanakan UTS seperti ujian ujian pada umumnya, adapula Dosen yang hanya membebankan tugas kepada mahasiswa sebagai ganti UTS, bahkan adapula dosen yang tak melaksanakan UTS karena alesan tertentu. Respon mahasiswa pun beragam, ada yang cukup senang jika hanya dikasih tugas tanpa UTS, namun ada juga yang lebih senang UTS karena dianggap lebih praktis dan cepat jika dibanding tugas yang membutuhkan proses yang cukup ribet.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun