Pandemi covid-19 yang melanda seluruh dunia ini mengharuskan kita untuk tetap beraktifitas meskipun harus melakukannya dari rumah. Dari adanya pandemic ini berdampak pada semua sektor tak terkecuali sektor pendidikan. Kegiatan belajar mengajar dilangsungkan secara dalam jaringan (online) dengan menggunakan fasilitas yang mendukung dimulai dari hardware, software dan jaringan internet. Dengan terjadinya peralihan dari sekolah tatap muka menjadi sekolah daring ini menimbulkan banyak masalah dalam pembelajaran. Dimulai dari tugas yang menumpuk yang mana belum cukup interaktif dan cenderung tugas berbentuk online, penyerapan materi minimalis karena media pembelajaran dapat membuat jenuh dan bosan, kendala dalam dukungan teknis yang dapat berupa lokasi rumah jauh dari jangkauan internet, kuota internet yang terbatas, serta sumber daya yang kurang terintegrasi sehingga penilaian siswa sulit dipantau.
KEMBALI KE ARTIKEL