Mohon tunggu...
KOMENTAR
Money

Tantangan Agen Asuransi di Era "Online"

25 Desember 2019   13:16 Diperbarui: 26 Desember 2019   09:40 129 0
Perkembangan teknologi yang demikian pesat memang memberikan pengaruh yang besar di semua sektor, terutama bisnis. Agaknya kondisi inilah yang harus menjadi perhatian buat teman - teman yang berprofesi sebagai tenaga pemasar produk asuransi atau agen asuransi.

Serba instan dan serba online sudah menjadi gaya hidup masyarakat kita sehari - hari, berbagai kebutuhan hidup tidak jarang dibeli secara online. Perilaku konsumen inilah yang dipelajari oleh mereka pelaku bisnis online, sehingga dimanfaatkan untuk meningkatkan penjualan produknya. Dengan berpikir cerdas, peluang ini juga bisa dimanfaatkan oleh para agen asuransi.

Mungkin teman - teman agen tidak pernah menyangka, kebutuhan masyarakat akan produk asuransi begitu besar, ada jutaan prospek mengakses internet setiap harinya untuk mencari informasi terkait dengan kebutuhan proteksi mereka. Hal ini bisa diketahui dengan cara melakukan riset pasar secara online.

Saat ini agen asuransi yang memasuki pasar online terbilang jumlahnya masih kecil sekali, jadi tak heran ada agen yang berhasil mendapatkan nasabah setiap hari, hanya dengan bekerja dari rumah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun