Mohon tunggu...
kknunila24
kknunila24 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Lampung

KKN Universitas Lampung periode 1 tahun 2024. Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah program pengabdian masyarakat yang diimplementasikan di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. Dalam konteks Universitas Lampung (Unila), KKN menjadi bagian integral dari kurikulum pendidikan tinggi. Mahasiswa yang mengikuti program ini ditempatkan di berbagai daerah, terutama di pedesaan, untuk mengabdi secara langsung kepada masyarakat.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Memanfaatkan Minyak Jelantah, Mahasiswa KKN Unila Adakan Sosialisasi Food Waste bersama Ruang Pangan

2 Maret 2024   19:19 Diperbarui: 2 Maret 2024   19:22 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengelolaan Minyak Jelantah.. (dokpri)

Lampung Selatan - Sebagai upaya preventif penumpukan sampah rumah tangga, Mahasiswa KKN Periode 1 Tahun 2024 Universitas Lampung mengadakan "Sosialisasi Food Waste Sampah Rumah Tangga dan Pamanfaatan Minyak Jelantah (25/01).

Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Sabah Balau tersebut diawali sambutan oleh Koordinator Desa KKN Sabah Balau, Rachmat Hidayat (PPKn'21), dan Ketua PKK Desa Sabah Balau, Ibu Masyitoh. Antusias masyarakat Desa Sabah Balau sangat luar biasa dalam mengikuti kegiatan sosialisasi sampah rumah tangga dan praktik pemanfaatan minyak jelantah tersebut. Ini disampaikan oleh Rachmat Hidayat (PPKn'21) di akhir acara, "Selama kegiatan berlangsung, "Bersyukur masyarakat dapat membersamai kegiatan dengan antusias untuk mendapatkan ilmu yang sudah disampaikan dari teman-teman Ruang Pangan. Karena masyarakat terkhusus ibu-ibu PKK masih harus banyak diedukasi terkait sampah makanan dan penanganannya."

Pengelolaan Minyak Jelantah.. (dokpri)
Pengelolaan Minyak Jelantah.. (dokpri)
Penyampaian sosialisasi Food Waste dan pengelolaan minyak jelantah dipimpin oleh tim Komunitas Ruang Pangan, Gilang Permana dan Jovanca Imtinan. Bersama Komunitas Ruang Pangan yang berfokus pada pencegahan sampah makanan dan pendistribusian makanan, Mahasiswa KKN Unila Desa Sabah Balau ini mengedukasi ibu-ibu PKK setempat untuk kembali sampah makanan menjadi produk berdaya guna dan berdaya jual. Spesifikasi pemanfaatan sampah  ini diarahkan pada pengelolaan minyak jelantah sebagai lilin aroma.

Menjadi suatu ilmu baru bagi masyarakat Desa Sabah Balau, Ibu Masyitoh mengucapkan terima kasih kepada Kelompok KKN Desa Sabah Balau. Sosialisasi terkait food waste ini sangat membantu dalam mengedukasi masyarakat Sabah Balau, khususnya kami ibu ibu PKK. Dan berkat kegiatan ini kami jadi tahu bahwa minyak jelantah juga dapat dimanfaatkan kembali menjadi produk berdaya guna."

lilin Aroma.. (dokpri)
lilin Aroma.. (dokpri)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun