Mohon tunggu...
la ode umar
la ode umar Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa muhammadiyah

mahasiswa muhammadiyah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengabdian Kelompok 068 KKN UMY di Tengah Pandemi

30 Agustus 2021   20:59 Diperbarui: 31 Agustus 2021   00:11 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Situasi pandemi Covid-19 hingga saat ini  kian meningkat, bahkan virus terus bermutasi. Kegiatan masyarakat dibatasi hingga pelaku usaha mengaku merugi dengan kendala pandemi. 

Kelompok 068 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), melalui salah satu program kerjanya, mereka menggelar kegiatan penyemprotan desinfektan serta pemasangan banner tanda isolasi mandiri di beberapa rumah warga yang terpapar Covid-19 di Dukuh Kalibondol, Kulonprogo.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari minggu (29/8) dengan melakukan penyemprotan desinfektan pada rumah warga serta fasilitas umum yang sering digunakan oleh masyarakat, terkhusus pada RW 22 Dukuh Kalibondol. 

Selain diadakannya penyemprotan desinfektan, mahasiswa KKN IT UMY Kelompok 068 juga membantu pengadaan dan pemasangan banner tanda isolasi mandiri bagi warga yang sedang menjalankan isolasi mandiri di Dukuh Kalibondol. 

Ketua kelompok 068 KKN IT UMY menyatakan bahwa dengan kegiatan penyemprotan desinfektan dan pengadaan banner tanda isolasi mandiri, diharapkan agar dapat membantu menekan angka kasus Covid-19 dan masyarakat tetap waspada akan sekitar dan tetap saling bahu membahu dalam situasi ini.

Kegiatan yang diadakan kelompok KKN 068 disambut hangat oleh warga dukuh kalibondol. "Dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh kelompok KKN UMY ini sedikit banyaknya sudah membantu kami warga Kalibondol dalam menekan lajur peyebaran covid-19" tutur kepalah Dukuh Kalibondol.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun