Mohon tunggu...
KKN UMPandanrejo
KKN UMPandanrejo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Kuliah Kerja Nyata Reguler Desa Pandanrejo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang Tahun 2021

Pandanrejo semakin jaya

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UM Bantu Melengkapi Perlengkapan Pengurus Dusun Ngragi dengan Membuat Plakat Ketua RT dan RW

25 Juli 2021   18:20 Diperbarui: 25 Juli 2021   18:26 546
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
proses pembuatan plakat (Dokpri)

Malang (Jumat, 16 Juli 2021) -- Kelompok KKN (Kuliah Kerja Nyata) Universitas Negeri Malang mengadakan program kerja pembuatan plakat ketua RT dan RW khususnya untuk dusun yang menjadi fokus kegiatan KKN yaitu Dusun Ngragi, Desa Pandanrejo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.

Program ini muncul ketika kami hendak berkunjung ke rumah ketua RT, namun tidak terlihat plakat ketua RT di rumahnya. Sehingga, bagi warga asing/pendatang seperti kami akan susah untuk mencari rumah ketua RT. Setelah dikoordinasikan dengan pihak desa, memang benar untuk Dusun Ngragi sendiri masih belum membuat plakat bagi ketua RT maupun RW. 

Sehingga kelompok KKN Desa Pandanrejo inisiatif mengadakan program kerja pembuatan plakat ketua RT dan RW. Hal itu tentunya mendapat persetujuan dan dukungan dari pihak desa. "Dengan adanya program kerja pembuatan plakat ini tentuya sangat membantu kami dalam hal pemenuhan fasilitas bagi ketua RT maupun RW" ujar Bapak Yusuf selaku Kepala Desa Pandanrejo.

proses pembuatan plakat (Dokpri)
proses pembuatan plakat (Dokpri)

Pembuatan plakat ketua RT dan RW oleh kelompok KKN Desa Pandanrejo ini bertujuan untuk memudahkan warga dalam mencari rumah ketua RT/RW, khususnya bagi warga baru dan warga pendatang yang harus melakukan wajib lapor sebagai tamu maupun warga pindahan di desa tersebut.

Proses pembuatan plakat ketua RT dan RW tersebut memakan waktu selama 5 hari. Dimulai dari tanggal 16 Juli sampai 20 Juli 2021.Program kerja ini dikerjakan di rumah salah satu anggota kelompok KKN Desa Pandanrejo. Kelompok KKN Desa Pandanrejo ini memanfaatkan sisa potongan kayu industri pembuatan meubel sebagai bahan utamanya. Papan kayu tersebut kemudian dipernis untuk memberikan kesan bersih dan mengkilap. Setelah proses pernis selesai, selanjutnya adalah proses pengecatan tulisan pada papan dengan menggunakan cat berwarna putih.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun