Mohon tunggu...
KKN Desa Pakisjajar
KKN Desa Pakisjajar Mohon Tunggu... Mahasiswa - UM Warrior Pakisjajar 2018

Sekelompok Mahasiswa UM 2018 Pejuang MBKM Membangun Desa Pakisjajar #warriorUMxPakisjajar

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Potensi Baru Wisata Sumber Embag di Malang, Ker !

29 Desember 2021   21:15 Diperbarui: 30 Desember 2021   11:37 378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata menjadi salah satu potensi yang dapat digunakan desa dalam mengenalkan dan mengeksplorasi atas kekayaan sumber daya yang dimiliki desa tersebut. Secara umum, desa merupakan ujung tombak pembangunan dimana dalam tahap ingin memajukan suatu kota, pelaksanaan program-program pembangunan harus terlebih dahulu merata pada tingkat desa. Proses pengembangan menjadi desa wisata, membutuhkan peran dari penduduk lokal untuk turut aktif mengetahui apa yang menjadi keunggulannya, baik dari segi alam, sosial budaya dan ekonomi. Hal ini juga tak luput dari perlunya perhatian dari pemerintah, baik dari dukungan material dan nonmaterial. Di sisi lain, kemunculan tempat wisata juga menjadi sarana pendukung untuk memajukan perekonomian daerah setempat. 

Kali ini, salah satu lokasi Jawa Timur tepatnya di Desa Pakisjajar / Dusun Trajeng akan memberikan objek wisata baru yang akan dirancang menjadi Wisata Sumber Embag. Pengembangan wisata ini sudah menjadi impian bagi dusun Trajeng. Wisata Sumber Embag merupakan calon tempat wisata sumber air, yang nantinya akan disuguhkan berupa pemandangan hijau asri milik Dusun Trajeng. Ketua Dusun, Pak Sofhan, mengharapkan bantuan dari mahasiswa KKN untuk mendesain desa wisata “Ya saya harap teman-teman KKN ini dapat membantu untuk sedikit demi sedikit proses pembangunan wisata sumber embag melalui desain rancangannya” tuturnya. Tahap awal yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN UM adalah menelusuri atau survei akan lokasi yang menjadi cikal bakal tempat wisata. Selanjutnya, mengukur berapa luas tempatnya sehingga pada perancangan desain dapat memudahkan untuk dibentuk sebuah rancangan maupun penyusunan. 

Pemandangan Sumber Embag
Pemandangan Sumber Embag

Ketua KKN, Okkie Amizar, menuturkan bahwa ini menjadi strategi pengembangan yang bagus bagi Dusun Trajeng “Setelah kami mengukur ini, kurang lebih ukuran wisata sumber embag adalah 60 m2. Ini bagus untuk dilanjutkan sehingga dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar” ujarnya. Sudah tidak dapat dipungkiri lagi pengembangan desa wisata tidak akan mudah, tetapi dengan seiring berjalannya waktu pengembangan ini dapat bermanfaat bagi warga sekitar. Terlebih adanya kemajuan digital dengan berbagai macam platform, seperti tiktok dan instagram dapat menjadi sarana masyarakat untuk mengenalkan atau mempromosikan kepada dunia luar tentang sumber embag.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun