Mohon tunggu...
KKN UMD JAMBEARUM 28
KKN UMD JAMBEARUM 28 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Kelompok KKN UMD Universitas Jember 28 TA. 2023/2024

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kelompok 28 KKN UMD Universitas Jember: Menapaki Jalan Manis Desa Jambearum dengan Selai dan Dodol Durian

2 Februari 2024   12:39 Diperbarui: 2 Februari 2024   12:51 88
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi Kelompok 28 

(Jember, 2 Februari 2024) -- Desa Jambearum yang terletak di Kecamatan Sumberjambe adalah salah satu desa dengan produksi durian terbaik. Umumnya durian yang diproduksi di Desa Jambearum hanya dijual dalam bentuk segar saja. Kelompok 28 KKN Universitas Jember melihat fenomena tersebut sebagai potensi untuk pengembangan ekonomi masyarakat melalui pembuatan produk turunan durian. Pengembangan produk turunan dari buah durian bertujuan untuk meningkatkan nilai jual durian sebagai komoditas lokal dan memberdayakan perempuan dengan menggandeng ibu-ibu PKK di Desa Jambearum.

Kelompok 28 KKN Universitas Jember yang terdiri dari mahasiswa dari berbagai jurusan telah melakukan riset potensi dan dialog dengan ibu-ibu PKK Desa Jambearum. Fokus pembuatan produk turunan bertujuan sebagai buah tangan khas Desa Jambearum. Produk turunan durian yang akan dibuat, harus memiliki sifat tahan lama. Sifat tahan lama tersebut mempertimbangkan ketersediaan bahan baku utama yaitu durian, yang hasil panennya musiman dan cepat rusak apabila hanya dikonsumsi segar. 

Dokumentasi Pribadi Kelompok 28
Dokumentasi Pribadi Kelompok 28

Berdasarkan hasil diskusi yang telah dilakukan, produk turunan yang dibuat adalah selai dan dodol durian. Pembuatan selai durian dipilih karena produksi selai durian yang cukup minim di pasaran tetapi memiliki peminat yang cukup banyak. Alasan mendasar pembuatan dodol adalah kemudahan dalam mengkonsumsi produk durian. Pembuatan produk turunan durian juga dapat menjadi produk pendamping dalam mendukung Desa Jambearum menjadi desa wisata karena dapat menjadi ciri khas dari desa.

Dalam mewujudkan produk khas Desa Jambearum melakukan pelatihan dan pemberdayaan ibu-ibu PKK dalam membuat produk turunan durian. Ibu-ibu PKK memiliki peran penting dalam memanfaatkan potensi desa, melalui pelatihan dan pendampingan diharapkan masyarakat dapat memiliki produk turunan yang berkualitas, dan mampu mendorong pengembangan industri kreatif di Desa Jambearum. Seperti yang disampaikan oleh salah satu ibu PKK bahwa, "Pembuatan selai dan dodol durian bersama adik-adik KKN menjadi cara pandang baru dalam mengolah durian, karena biasanya durian di Desa Jambearum hanya menjadi campuran dari kue-kue basah saja" Ujar Ibu Eruk.

Dokumentasi Pribadi Kelompok 28
Dokumentasi Pribadi Kelompok 28

Pelatihan dan pemberdayaan ibu-ibu PKK dalam membuat produk turunan durian, sejalan dengan program kerja KKN kelompok 28 dengan judul "Anggun Setara Project". Salah satu output dari program kerja tersebut adalah pembuatan website.  Produk turunan yang dibuat oleh ibu-ibu PKK desa Jambearum tersebut diharapkan dapat dipasarkan melalui website dan toko oleh-oleh baik bersifat offline maupun online, sehingga memiliki sifat berkelanjutan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun