Mohon tunggu...
KKN UMD 297 UNEJ GERMASAT
KKN UMD 297 UNEJ GERMASAT Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Mahasiswa KKN Membangun Desa "Gerakan Masyarakat Sehat"

Selanjutnya

Tutup

Kkn

ISTIMEWA! Mahasiswa KKN UMD UNEJ dan UPT Puskesmas Tunjung Ciptakan Inovasi Program Kesehatan Melalui "GERBANG SEHAT & GITAR CANTIK" di SDN Tunjung 03

2 Agustus 2024   21:50 Diperbarui: 2 Agustus 2024   22:06 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

LUMAJANG, 2 Agustus 2024 – Kegiatan Inovasi oleh Mahasiswa KKN UMD UNEJ 297 yang berkolaborasi dengan UPT Puskesmas Desa Tunjung “GERBANG SEHAT (Gerakan Bangun Kesehatan Anak Tangguh) Dan GITAR CANTIK (Kegiatan Terpadu Ciptakan Sekolah Sehat Terdidik)” melakukan kegiatan sosialisai dan kederisasi di SD Negeri Tunjung 03, Jumat (02/08).

“GERBANG SEHAT” (Gerakan Bangun Kesehatan Anak Tangguh) merupakan salah satu program kerja yang dibuat oleh mahasiswa KKN UMD UNEJ 297 untuk mengajak siswa meningkatkan pemahaman dan kesadaran terkait pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan diri dan lingkungan. Sedangkan “GITAR CANTIK” (Kegiatan Terpadu Ciptakan Sekolah Sehat Terdidik) merupakan kegiatan tahunan Puskesmas Tunjung untuk sosialisasi kepada siswa daerah setempat tentang pola hidup bersih dan sehat.

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

Rangkaian acara kegiatan ini mencakup pemberian materi, kuis berhadiah, kaderisasi, games berhadiah, praktik gosok gigi dan cuci tangan bersama, serta ditutup dengan makan bersama. Pemberian materi sosialisasi dibagi menjadi tiga sesi utama, dimana materi pertama adalah materi tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) mencakup pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan untuk mencegah penyakit yang disampaikan oleh Ibu Nina dari Puskesmas. Materi kedua dilanjutkan oleh Ibu Ririk dari Puskesmas yang menyampaikan tentang "Isi Piringku", yaitu panduan gizi seimbang untuk anak-anak. Materi terakhir diisi oleh Dr. Sufi, dokter gigi dari Puskesmas, bersama Muhammad Hafizd, mahasiswa KKN dari Fakultas Kedokteran Gigi yang menjelaskan waktu dan tata cara menyikat gigi yang baik dan benar, serta pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Dimana ada kuis berhadian disetiap sesi materi yang diberikan.

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

Dilanjutkan dengan kegiatan Kaderisasi yang dilakukan dengan memilih beberapa siswa sebagai 'DUTA GERBANG SEHAT'. Para duta ini selanjutnya diberi hadiah dan crown sebagai simbol, serta diharapkan dapat menjadi teladan bagi teman-temannya dalam menerapkan PHBS di lingkungan sekolah. Acara semakin meriah dengan diadakannya berbagai games, dimana kelas yang berhasil memenangkan games mendapatkan hadiah spesial dari mahasiswa KKN. Kegiatan berikutnya adalah praktik gosok gigi dan cuci tangan bersama. Semua siswa tampak antusias mengikuti langkah-langkah yang telah diajarkan, menggunakan sikat gigi dan air yang mereka bawa dari rumah masing-masing. Kegiatan ditutup dengan makan bersama di kelas masing-masing dengan konsumsi yang telah disediakan oleh mahasiswa KKN.

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024
Dokumen Pribadi Mahasiswa KKN UMD 297 UNEJ 2024

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun