Mohon tunggu...
Sucinta
Sucinta Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN-T Jember 1 Ikom UNESA

Sucinta merupakan kelompok Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) S1 Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Surabaya periode 2022 di Desa Suco, Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kenalkan Potensi Desa, KKN-T Sucinta Ikom Unesa beri Stimulus Digital bagi Desa Suco melalui Video Profil

2 Juli 2022   12:00 Diperbarui: 2 Juli 2022   12:19 383
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Youtube Official Desa Suco

Upaya optimalisasi Desa Digital telah membuat berbagai sektor kemajuan yang cukup signifikan. Saat ini upaya tersebut direspon oleh Pemdes Suco sebagai bentuk kegiatan yang konstruktif bagi Desa Suco. Awal stimulus tersebut telah diberikan oleh berbagai program pelatihan dari Pemerintah kabupaten Jember melalui JEDiSa (Jember Ekonomi Digital Desa). Melihat peluang besar tersebut, KKN-T Sucinta Prodi S1 Ilmu Komunikasi Unesa memberikan respon positif atas adanya upaya digitalisasi dari Pemkab Jember.

Kegiatan ini dimulai dari penyusunan struktur tim produksi yang dikomandoi oleh Gusti Ayu selaku Produser. Setalah struktur tim terbentuk, dilanjut dengan pembuatan jadwal, naskah, storyboard, dan shot list. Pada pelaksanaan teknis memakan waktu 3 hari yang disutradarai oleh Favian Daffa Gusma. Menurutnya, video profil ini menjadi salah satu upaya KKN-T Sucinta dalam memberikan tindak lanjut atas stimulus JeDiSa.

Taufik Hidayat selaku Kepala Desa Suco menyambut baik upaya Digitalisasi Desa melalui Video Profil. "Saya banyak berterimakasih kepada KKN-T Sucinta atas pembuatan Video Profil Desa ini, banyak yang terdampak dari berbagai sektor hingga nantinya video ini akan terus melalang buana pada banyak kanal dan di berbagai kesempatan bisa terus mendapatkan atensi dari masyarakat. Harapannya Suco akan terus berkembang di banyak program yang dikembangkan dan mendapat support yang baik dari sektor digital." Ujarnya.

Keberhasilan tersebut diberi apresiasi yang cukup baik dari masyarakat. Gusti Ayu mengungkapkan kesan yang tak terlupakan untuk bentuk kebermanfaatan ini. "Sejak satu bulan kami berada di Desa Suco ini kami tim KKN-T Sucinta sudah dianggap tretan dhibi' atau seperti saudara sendiri disana. Pada akhirnya proes pembuatannya cukup mudah dengan mood kehangatan kami menuliskan naskah dan membuat video ini dengan penuh kasih. Hasil video yang diarahkan sutradara juga membuat apa yang telah kami gagaskan sebelumnya berhasil maksimal" Ujar Ayu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun