Mari beraksi, jangan hanya bermimpi
Selasa 21 Januari 2025 Â mahasiswa KKN UNISYA bersama masyarakat dan juga dihadiri bapak kepala desa tigasan kulon melakukan aksi nyata untuk memperbaiki jalan yang rusak. Dimana jalan ini menjadi penghubung antar dusun curah windu dan dusun yang lain.Â
Dengan semangat dan antusias, mahasiswa KKN UNISYA datang ke lokasi membawa alat alat yang diperlukan seperti sekop, sapu, cangkul, arit, batu, dan semacamnya. Sesampainya di lokasi mahasiswa KKN bersama masyarakat tigasan kulon mulai membersihkan ranting ranting, rumput liar yang ada di sekitar jalan, dan membersihkan ranting bambu yang berada di bawah jembatan. Karena hal itu menjadi penyebab rusaknya jalan. Setelah  beberapa jam bekerja mahasiswa KKN UNISYA dan masyarakat desa tigasan kulon berhasil membenahi jalan tersebut, kini jalan yang sudah dibenahi menjadi lebih baik dan aman untuk dilalui oleh masyarakat desa. Bapak kepala desa dan masyarakat desa tigasan kulon sangat berterimakasih kepada mahasiswa KKN UNISYA atas aksi mereka yang sangat bermanfaat. Aksi nyata ini merupakan contoh nyata pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.
Perbaikan jalan rusak tersebut merupakan salah satu program kerja mahsiswa kkn di desa tigasan kulon. Selain itu akan ada program kerja berikutnya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI