Mohon tunggu...
KKN Desa Bejalen
KKN Desa Bejalen Mohon Tunggu... Mahasiswa - Merupakan profil sebagai publikasi KKN Tematik Undip x Exovillage di Desa Bejalen Tahun 2021

Media publikasi kegiatan KKN Tematik Undip x ExoVillage

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Tematik UNDIP Bantu Promosi Desa Wisata Bejalen Ambarawa

18 Desember 2021   22:02 Diperbarui: 18 Desember 2021   22:13 862
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mendampingi kader dalam pembuatan akun ExoVillage

KKN Tematik UNDIP yang bekerjasama dengan Exovillage telah dilaksanakan pada 26 Oktober 2021 hingga 26 Desember 2021. KKN Tematik UNDIP x ExoVillage 2021 kali ini mengangkat tema "Pemetaan Potensi Desa dalam Upaya Pencapaian SDG's". KKN Tematik ExoVillage ditujukan untuk membantu desa dalam mengembangkan dan memetakan potensi wisata yang ada di desa melalui literasi digital di era post-pandemi. KKN Tematik ExoVillage telah dilaksanakan di 32 Kota/Kabupaten yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Salah satunya adalah tim KKN Tematik ExoVillage di Desa Bejalen, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Pada minggu pertama, penulis selaku mahasiswa KKN Tematik ExoVillage telah melaksanakan survei lokasi dengan mengunjungi kantor Desa Bejalen (28/10) bersama mahasiswa KKN lainnya. Kunjungan kami bertujuan untuk mengurus perizinan pelaksanaan KKN di wilayah Desa Bejalen untuk beberapa minggu kedepan. Kami mendapat sambutan hangat dari Bapak Nowo Sugiharto selaku Kepala Desa Bejalen.

Pada minggu kedua, penulis bersama tim KKN Tematik ExoVillage telah melaksanakan observasi lokasi dalam rangka pemetaan potensi wisata yang ada di Desa Bejalen (6/11). Kami berkunjung ke beberapa spot wisata di Desa Bejalen seperti Kampung Pelangi, Lucky Land, dan Kampoeng Rawa. Spot wisata Kampung Pelangi menyuguhkan pemandangan rumah warga di Desa Bejalen yang dihiasi dengan cat warna-warni yang dapat dijadikan sebagai spot foto. Spot Lucky Land merupakan salah satu destinasi wisata baru di Desa Bejalen yang menyuguhkan pemandangan pematang sawah yang sangat luas serta dikelilingi rangkaian pegunungan. Selain itu di lokasi ini juga disediakan beberapa gazebo yang dapat digunakan oleh wisatawan untuk rehat sejenak sembari menikmati kopi dan teh. Sedangkan Kampoeng Rawa merupakan destinasi wisata liburan yang cocok untuk keluarga. Terdapat banyak atraksi dan kegiatan yang dapat dilakukan di sini, seperti menyusuri Danau Rawa Pening, memancing, dan menyantap makanan di Resto Apung. Selain itu, di Desa Bejalen juga terdapat produk UMKM unggulan berupa Stik Ikan Betutu. Produk makanan tersebut terbuat dari daging ikan betutu yang dipanen langsung dari hasil nelayan tambak di Danau Rawa Pening.

Destinasi wisata
Destinasi wisata "Lucky Land"
Destinasi wisata keluarga
Destinasi wisata keluarga "Kampoeng Rawa"
Produk UMKM unggulan
Produk UMKM unggulan "Stik Ikan Betutu"
Pada minggu ketiga, penulis bersama tim KKN Tematik ExoVillage telah melaksanakan sosialisasi pelaksanaan KKN Tematik ExoVillage kepada warga Desa Bejalen yang dihadiri oleh perwakilan perangkat desa, BUMDES Estu Mukti, BPD, dan karang taruna (12/11). Pada pertemuan sosialisasi tersebut, kami menjelaskan terkait program, kegiatan, serta output dari pelaksanaan KKN Tematik ExoVillage kepada warga. Kami juga mendapatkan beberapa masukan dari warga Desa Bejalen terkait spot wisata desa lain yang dapat dijadikan sebagai fokus utama dalam program KKN, seperti produk UMKM (Stik Ikan Betutu), Dermaga Pelangi, dan Homestay.

Sosialisasi program, kegiatan, dan output KKN Tematik ExoVillage
Sosialisasi program, kegiatan, dan output KKN Tematik ExoVillage
Dokumentasi bersama perwakilan warga Desa Bejalen
Dokumentasi bersama perwakilan warga Desa Bejalen
Pada minggu keempat hingga kelima, penulis bersama tim KKN Tematik ExoVillage telah melaksanakan wawancara terkait pengelolaan wisata desa dengan Bapak Woro selaku Ketua BUMDES Estu Mukti (12/11) dan wawancara terkait produk UMKM dengan Ibu Siti Rohmah selaku Ibu Lurah Desa Bejalen (25/11). Selain itu, kami juga melakukan observasi lanjutan ke Dermaga Pelangi. Pada observasi kali ini, kami diberikan kesempatan secara langsung untuk menyusur sungai di tengah Desa Bejalen menggunakan kapal stom (26/11).

Melakukan wawancara terkait pengelolaan wisata dengan Bapak Woro selaku Ketua BUMDES Estu Mukti
Melakukan wawancara terkait pengelolaan wisata dengan Bapak Woro selaku Ketua BUMDES Estu Mukti

Melakukan observasi ke spot wisata
Melakukan observasi ke spot wisata "Dermaga Pelangi"

Menyusur sungai menggunakan kapal stom
Menyusur sungai menggunakan kapal stom

Pada minggu keenam, penulis bersama tim KKN Tematik ExoVillage telah melaksanakan sosialisasi pelaksanaan KKN Tematik ExoVillage kepada kader yang diwakili oleh Pokdarwis dan karang taruna (3/12). Pada sosialisasi tersebut, kami menjelaskan terkait kegiatan dari KKN Tematik ExoVillage serta menjelaskan tugas dan fungsi kader. Nantinya kader akan pendampingan berkelanjutan dari ExoVillage dan atau UNDIP terutama dalam hal pemasaran digital potensi pedesaan, produk UMKM, dan industri kreatif. Selain itu, selama kegiatan berlangsung kami juga mendampingi para kader untuk membuat akun ExoVillage.

Mendampingi kader dalam pembuatan akun ExoVillage
Mendampingi kader dalam pembuatan akun ExoVillage
Dokumentasi bersama dengan kader
Dokumentasi bersama dengan kader

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun