Kecamatan Tamansari – Kamis (30/6/2022) pukul 09.00 WIB, mahasiswa KKN-T Desa Tamansari, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor telah melaksanakan kegiatan sosialisasi dan penyemaian benih di lingkungan SDN 01 Desa Tamansari.Â
Kegiatan ini dipimpin oleh Udin dan Kalvin Imanuel Saputra selaku penanggung jawab (PJ) program kerja dan Riska Agustina Afilla selaku ketua kelompok serta dibantu oleh anggota kelompok lainnya.Â
Kegiatan ini dihadiri oleh 40 orang, dengan mayoritas merupakan siswa kelas 5 SD yang akan naik kelas. Benih tanaman pangan dan obat yang digunakan adalah benih cabai, tomat, pare, pepaya, buncis, kacang panjang, dan tanaman lainnya. Wadah penyemaian yang digunakan merupakan limbah berupa kemasan gelas plastik.
Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Udin dan pengenalan anggota kelompok yang terlibat, kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi mengenai teknik penyemaian benih yang akan ditanam dan penyampaian tujuan dari kegiatan.Â
Selanjutnya, peserta dibagi menjadi delapan kelompok kecil yang masing-masing dipimpin oleh satu anggota kelompok KKN-T yang terlibat dan kegiatan penyemaian dilakukan di lahan belakang sekolah.Â
Adapun tahapan penyemaian yang akan dilakukan diawali dengan pengayakan media tanah, kemudian tanah yang gembur dimasukkan ke dalam wadah kemasan yang telah digunting bagian bawahnya hingga hampir menutupi seluruh wadah. Dalam satu wadah, ditanam sebanyak satu benih berukuran besar atau dua benih untuk benih yang berukuran kecil, kemudian benih disiram dengan air secukupnya.
Setelah melakukan penyemaian, peserta membersihkan sampah yang ada di lokasi dan melakukan kegiatan cuci tangan bersama. Kegiatan dilanjutkan dengan games yang dibawakan oleh salah satu anggota kelompok.Â
Setelah itu, Udin menyampaikan evaluasi mengenai kegiatan yang telah dilakukan dan ditutup dengan dokumentasi bersama. Udin berharap bahwa kegiatan ini dapat meminimalkan limbah kemasan plastik di lingkungan RW 08 Desa Tamansari dan mendorong siswa untuk melakukan kegiatan penyemaian yang ramah lingkungan dan bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H