Mohon tunggu...
kknt 35 Dusun Jugo
kknt 35 Dusun Jugo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Akun ini di buat sebagai wadah mahasiswa membagikan berbagai kegiatan yang dilakukan selama KKN.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Kinerja Organisasi Melalui Program "Manajemen Organisasi dan Leadership" Bersama Sinoman "Praja Mukti" dan Sinoman "Tawang Arum"

30 Januari 2024   23:32 Diperbarui: 30 Januari 2024   23:33 294
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen KKN-T UNIPMA Kelompok 35

Sumber daya manusia menjadi unsur penting dalam keberlangsungan sebuah organisasi. Agar sumber daya manusia dapat terstruktur dan tertata dengan baik, maka diperlukan seorang pemimpin dengan kemampuan leadership atau kepemimpinan yang baik, yang mampu mengorganisir dan memanajemen organisasi tersebut sesuai dengan tujuan terbentuknya suatu organisasi. Tak hanya butuh seorang pemimpin yang baik, organisasi juga membutuhkan anggota yang juga diharuskan memahami mengenai manajemen organisasi yang mana manajemen organisasi merupakan roda penggerak oorganisasi untuk mencapai tujuannya.

Manajemen organisasi adalah proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasaan sumber daya organisasi, yang mana setiap individu memiliki tugas, peran dan fungsi penting untuk mencapai tujuan organisasi.

Sedangkan definisi kepemimpinan (leadership) yang dikemukakan oleh George P. Terry menjelaskan bahwa kepemimpinan merupakan kegiatan dalam mempengaruhi orang lain untuk bekerja keras dengan penuh kemamuan untuk tujuan kelompok.

Dengan memperhatikan pentingnya pemahaman mengenai manajemen organisasi dan Ieadership dalam sebuah organisasi, mahasiswa KKN-T UNIPMA Kelompok 35 melaksanakan Program "Sosialisasi Manajemen Organisasi dan Leadership" bersama Sinoman Praja Mukti dan Sinoman Tawang Arum.

Sinoman Praja Mukti dan Sinoman Tawang Arum adalah organisasi di lingkup Dusun Jugo, Desa Sumberejo dengan beranggotakan pemuda yang belum menikah dan tinggal di dusun tersebut. Kegiatan yang dilakukan sinoman yaitu dalam bentuk sumbang-menyumbang yang dilakukan ketika seseorang atau lingkungan tersebut memiliki hajatan (acara).

Dokumen KKN-T UNIPMA Kelompok 35
Dokumen KKN-T UNIPMA Kelompok 35

Selanjutnya kegiatan "Sosialisasi Manajemen Organisasi dan Leadership" oleh Mahasiswa KKN-T UNIPMA Kelompok 35 dilaksanakan dengan menghadirkan bapak Nizam Zakka Arrizal, S.H., M.Kn. sebagai narasumber yang memberikan materi secara langsung pada audience. Kegiatan ini juga disambut dengan hangat oleh bapak Mulyadi, S.Pd. selaku Kepala Desa Sumberejo "Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang mampu mengayomi anggotanya dengan baik. Pemuda hebat adalah pemuda yang mau mencoba dan tidak takut akan kegagalan, carilah pengalaman sebanyak mungkin", ucap bapak Mulyadi S.Pd.

Dokumen KKN-T UNIPMA Kelompok 35
Dokumen KKN-T UNIPMA Kelompok 35

"Sinoman ini memiliki peran penting dalam lingkungan agar Nilai Harmoni dan Kekeluargaan yang ada di desa sehingga generasi penerus akan terus menjaga dan melestarikan tradisi sinoman yang ada", ucap bapak Nizam Zakka Arrizal, S.H., M.Kn, selaku pemateri pada kegiatan ini. Sosialisasi Manajemen Organisasi dan Leadership ini dilaksanakan tepat pada tanggal 22 Januari 2024 di Balai Desa Sumberejo pukul 19.00 hingga pukul 21.30 WIB dengan antusias yang tinggi dari para sinoman.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun