Mohon tunggu...
KKNT119 MBKM UPN Veteran Jatim
KKNT119 MBKM UPN Veteran Jatim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Akun Kelompok 119 KKN Tematik MBKM

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Tematik 119 Beri Pendampingan Pembuatan NIB kepada Pelaku Usaha UMKM di Desa Tempuran Kabupaten Probolinggo

21 Juni 2022   11:55 Diperbarui: 21 Juni 2022   12:22 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Posko NIB, dokpri
Posko NIB, dokpri

Probolinggo (21/06/2022) -- Mahasiswa-Mahasiswi yang tergabung dalam kelompok KKN 119 UPN Veteran Jawa Timur berhasil melaksanakan program bidang Pendidikan yaitu mendampingi pelaku usaha dalam mengurus legalitas usahanya yaitu Nomor Induk Berusaha (NIB). NIB yang diterbitkan sebanyak 140 total surat yang kemudian diberikan kepada pelaku usaha masing-masing.

Nomor Izin Berusaha (NIB) sendiri merupakan identitas pelaku usaha yang diterbitkan oleh Lembaga OSS (Online Single Submission). NIB berfungsi sebagai tanda pengenal identitas untuk pelaku usaha, baik perseorangan maupun non perseorangan. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pelaku usaha mendapatkan legalitas usahanya, selain itu pelaku usaha yang telah mendapatkan NIB akan otomatis terdaftar sebagai peserta jaminan sosial Kesehatan dan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Pengurusan NIB dilakukan melalui 2 tahap yaitu door to door kepada UMKM terdekat dan membuka posko di Balai Desa Tempuran. Program ini sangat didukung oleh Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Taufikurrahman,S.Pd,.M.Pd, dan Kepala Desa Tempuran Bapak Alisat,S.Sos. "Nomor untuk usaha ini sangat dibutuhkan oleh pemilik usaha di desa ini karena dulu pernah ada yang mendapatkan bantuan setelah didaftarkan legalitasnya, tentunya banyak keuntungan yang didapatkan" Ujar Kepala Desa.

Pembukaan Posko NIB (06/05/2022) yang dibuka di Balai Desa Tempuran mendapat perhatian dan antusiasme dari masyarakat desa Tempuran yang terbagi menjadi 4 dusun yaitu Dusun Lampean, Dusun Krajan, Dusun Kapuran, dan Dusun Kropak. Pendampingan diawali dengan mendata pelaku usaha mulai dari kartu identitas hingga jenis usaha yang dilakukan, kemudian tim mahasiswa KKN 119 mendaftarkan langsung pada website oss.go.id.

Langkah-langkah pertama dengan sign up pada website oss.go.id, mengisi data (jenis usaha, bentuk usaha, KBLI) dan melengkapi dokumen identitas sebelum akhirnya mendapatkan nomor NIB yang terdiri dari 13 digit. NIB dapat digunakan sebagai Tanda Daftar Perusahaan (TDP), Angka Pengenal Importir (API), dan hak akses kepabeanan. 

"Setelah pendaftaran Nomor Induk otomatis terdaftar pada pusat OSS dan pelaku usaha dapat memanfaatkan keuntungan yaitu menjadi peserta jaminan sosial Kesehatan dan jaminan sosial ketenagakerjaan" ujar salah satu anggota mahasiswa.

Harapannya, pendampingan pembuatan Nomor Izin Berusaha ini dapat mengembangkan UMKM mengingat usaha mikro yang ada di Indonesia masih memanfaatkan potensi yang seiring berjalannya waktu terus berinovasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun