Mohon tunggu...
KKN RDR 79
KKN RDR 79 Mohon Tunggu... Ilmuwan - UIN Walisongo Semarang

KKN RDR 79 Posko 13 Semua Berita Harian Kegiatan KKN Posko 13

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UIN Walisongo bersama IPNU-IPPNU Ranting Bangetayu Wetan Menyongsong Hari Santri 2022

26 Oktober 2022   11:02 Diperbarui: 26 Oktober 2022   11:42 212
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

(Gambar 1. Peserta lomba hari Santri/doc. tim KKN) 

Semarang - Dalam rangka memperingati hari santri 2022 Mahasiswa KKN UIN Walisongo berkolaborasi dengan organisasi remaja IPNU-IPPNU Ranting Bangetayu mengadakan lomba-lomba hari santri tingkat kelurahan Bangetayu Wetan pada Minggu (16/10/2022). 

Kegiatan lomba dilaksanakan di Aula Kelurahan Bangetayu Wetan dengan peserta 21 TPQ se-Kelurahan Bangetayu Wetan. Dihadiri oleh Sekretaris Kepala Desa Waluyo, S.H. dan Kepala BATQO kelurahan Bangetayu Wetan Ahmad Surono. Pelaksanaan lomba berlangsung dari pukul 08.00-12.00 WIB yang dibuka oleh IPNU-IPPNU. Cabang lomba yang di tampilkan adalah lomba kaligrafi, lomba hafalan surat pendek dan lomba adzan. 

Dengan membawa tema "mewujudkan santri yang aktif kreatif dan inovatif beragama Islam berhaluan Aswaja" kegiatan lomba hari santri memiliki tingkat antusiasme yang tinggi dari peserta yang diikuti kurang lebih 40 peserta dari semua cabang lomba. 

Ketua Panitia, Muhammad Ashar Fuadi dalam sambutannya mengatakan lomba hari santri merupakan momentum bagi santri untuk selalu mengingat perjuangan kemerdekaan yang mana santri juga pahlawan kemerdekaan. Dengan harapan memiliki sikap aktif kreatif dan inovatif dalam berbagama Islam maka dapat menjadi motor gerakan pemimpin Islam untuk kedepannya. 

"anggap saja lomba ini adalah perjuangan seperti perjuangan pahlawan santri kemerdekaan" Pungkasnya. 

"Terimakasih mbak mas KKN UIN Walisongo dan IPNU-IPPNU Ranting Bangetayu Wetan sudah melaksanakan kegiatan produktif ini untuk adik adik Bangetayu Wetan, mereka butuh wadah dalam kegiatan-kegiatan seperti ini untuk menumbuhkan prestasi dan cinta terhadap santri" Tutur Waluyo, S.H. selaku Sekretaris Kepala Desa Bangetayu Wetan. 

Lomba-lomba yang dilaksanakan memang tidak bertepatan langsung dengan hari santri 22 Oktober 2022 namun tingkat kemeriahan dan antusias peserta sangat besar, karena pada puncak hari santri nanti yaitu pada hari Sabtu 22 Oktober 2022 akan diadakan kegiatan MDS (Majelis Dzikir Bersholawat) dan pengumuman Juara lomba hari santri tersebut. 

"senang sekali kak bisa mengikuti lomba hari santri ini, teman-temannya banyak dari berbagai TPQ di Bangetayu Wetan ini" Tutur andin peserta lomba kaligrafi. 

Reporter : Muhammad Ashar Fuadi/Tim KKN UIN Walisongo

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun