Perkembangan teknologi di masa pandemi covid-19 sangat dirasakan oleh masyarakat Indonesia, terutama dari kalangan menengah ke bawah. Salah satunya yaitu transaksi non-tunai atau biasa disebut cashless. Hal tersebut sangat membantu proses pembayaran tanpa adanya sentuhan fisik, bahkan bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun sesuai kebutuhan.
Pasar Kranggan, lokasi pasar ini berada di sebelah utara Tugu Jogja yang juga menerapkan pembayaran cashless dalam proses jual beli melalui Qris maupun Shopeepay, artinya pembeli hanya perlu melakukan scan barcode melalui handphone kemudian mengisi nominal harga barang yang akan dibeli. Setelah itu, penjual mendapatkan notifikasi ketika pembayaran sudah berhasil dilakukan. Pembeli yang akan berbelanja di pasar Kranggan juga bisa melakukan pemesanan online yang pembayarannya juga bisa cashless khusus pengguna nasabah BRI melalui situs website https://pasarjogja.co.id/, kemudian barang yang sudah dipesan akan diantarkan sesuai lokasi pemesanan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H