Mohon tunggu...
KKNP kelompok69
KKNP kelompok69 Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SIDOARJO

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Inovasi Produk UMKM: Trial SoeSang Milk sebagai Langkah Awal Menuju Launching pada Pesta Rakyat Desa Gendro

22 Februari 2024   22:58 Diperbarui: 22 Februari 2024   23:01 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Label Brand Produk Inovasi Kelompok KKN-P 69 Umsida/dok. pri

Kelompok KKN-P 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) membuat inovasi produk berupa susu pisang yang diberi nama Soesang. Produk inovasi SoeSang yang dibuat menggunakan susu sapi murni dari para peternak sapi perah di desa gendro dan memanfaatkan buah pisang yang merupakan salah satu buah lokal.

SoeSang Milk" merupakan produk hasil inovasi mahasiswa KKN-P kelompok 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Ide pembuatan "SoeSang Milk" tercetus melalui tren modern yang mencampurkan buah-buahan dengan susu sapi murni sehingga menghasilkan rasa segar dan legit dalam satu produk minuman. Dalam proses pembuatan "SoeSang Milk" mahasiswa KKN-P kelompok 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melakukan trial and error berulang kali guna menghasilkan resep terbaik dan hasil akhir yang memuaskan.

"SoeSang Milk" merupakan susu dengan basis buah pisang pilihan yang dihaluskan. Dalam proses produksi "SoeSang Milk",  internet dan media sosial menjadi salah satu sarana dalam mengulik resep dan bahan-bahan yang dibutuhkan. Tidak hanya itu, wawancara secara mendalam kepada pedagang buah pisang setempat juga dilakukan guna mendapatkan buah pisang yang pas untuk digunakan dalam proses pembuatan "SoeSang Milk".

"Buah pisang yang biasanya pas jika dicampur dengan susu itu pisang ambon karena manis dan lembut" tutur salah satu pedagang buah pisang di pasar tradisional desa Gendro

Pada trial akhir, mahasiswa KKN-P kelompok 69 menetapkan pisang ambon sebagai bahan baku utama dalam proses pembuatan "SoeSang Milk" disusul dengan susu sapi murni dan bahan tambahan lain sebagai penyempurna rasa dalam susu pisang tersebut. "SoeSang Milk" sendiri memiliki rasa manis dan tekstur yang lembut saat diminum. Sedangkan penyajiannya disarankan untuk dikonsumsi dalam keadaan dingin dan disimpan di lemari pendingin dalam kurun waktu 2-4 hari karena "SoeSang Milk" merupakan produk hasil olahan susu yang sehat tanpa bahan pengawet.  

Produk inovasi "SoeSang Milk" didesain dengan kemasan menarik yang sesuai tren masa kini. Selain itu produk "SoeSang Milk" ini juga memiliki tagline unik yaitu "Miliky MOO Dalam Setiap Tegukan". Konsep desain produk yang modern, menarik, dan unik ini menjadi strategi utama mahasiswa KKN-P 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dalam memasarkan "SoeSang Milk". Selain itu, acara pesta rakyat desa Gendro yang akan diselenggarakan pada tanggal 03 Maret 2024 juga merupakan sarana yang tepat untuk launching sekaligus memperkenalkan dan mempromosikan produk olahan susu sapi murni hasil inovasi mahasiswa KKN-P kelompok 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

"Acara pesta rakyat desa Gendro merupakan bagian dari program kerja bidang pariwisata sekaligus launching produk hasil inovasi mahasiswa KKN-P 69 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo," tutur Izzat Khadafi Haikal selaku ketua kelompok KKN-P 69.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun