Mohon tunggu...
KKN MIT Posko 106
KKN MIT Posko 106 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Peserta KKN MIT 16 UIN walisongo

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelatihan Pembuatan Buket Guna Menumbuhkan Kreativitas dan Jiwa Kewirausahaan Generasi Muda

22 Agustus 2023   10:12 Diperbarui: 22 Agustus 2023   10:15 753
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Demak - Minggu, 6 Agustus 2023-KKN UIN Walisongo Semarang mengadakan pelatihan pembuatan buket guna menumbuhkan kreativitas dan jiwa kewirausahaan generasi muda. Pelatihan ini diadakan di balai desa Sidoharjo bersama Pemuda Desa Sidoharjo. Diikuti sekitar 16 orang yang diikuti mulai dari jenjang SMP sampai SMA beserta pemandu tiap kelompoknya.

  Pelatihan Pembuatan buket ini terfokus pada pembuatan buket snack. Sebelum dimulai peserta pelatihan sudah diperlihatkan buket bunga dan buket snack yang sudah jadi. Hal ini dimaksudkan agar peserta pelatihan bisa memiliki pandangan terkait buket yang sesungguhya. Ketika moderator yang kerap dipanggil kak Rofikoh bertanya kepada peserta, apakah sudah ada yang pernah membuat buket?. Ternyata belum ada yang pernah membuatnya. Barulah setelah itu diberikan paparan mengenai bagaimana cara pembuatan, tujuan pembuatan buket, pengenalan bahan-bahan hingga sampai pada praktek langsung pembuatan perorangan. Dengan diadakannya pelatihan buket ini ternyata antusias peserta begitu besar. Dapat dilihat dari hasil praktek pembuatan buket tiap anak yang begitu memukau dan dengan model yang bervariasi. 

Kominfo posko 106
Kominfo posko 106

Tujuan dilakukannya pelatihan buket ini tak lain yakni untuk memperkenalkan ide usaha serta mengasah keterampilan bagi generasi muda. Selain itu dengan terlaksananya pelatihan ini, pemuda bisa memanfaatkan ilmunya sebagai ide usaha di kemudian hari. Di akhir acara Lamik yang merupakan salah satu peserta pelatihan mengungkapkan, sebenarnya pembuatan buket itu mudah, hanya saja butuh ketelatenan dan harus pintar-pintar berkreasi agar hasilnya bisa bagus.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun