Temanggung- Memasuki musim pancaroba, Â mahasiswa Kelompok 46 KKN MIT-14 UIN Walisongo Semarang lakukan pemeriksaan jentik-jentik terhadap rumah warga bersama petugas dari Puskesmas Tlogomulyo sebagai antisipasi penyebaran wabah demam berdarah, kamis (14/7/2022)
Kegiatan pemeriksaan ini dimulai dengan melakukan pemeriksaan jentik-jentik pada salah satu rumah warga yang terjangkit demam berdarah dilanjutkan dengan pemeriksaan jentik-jentik terhadap 20 rumah warga terdekat
Dengan berbekal peralatan, mahasiswa KKN Tim 46 MIT-14 didampingi petugas Puskesmas telogomulyo mulai melakukan pengecekan jentik nyamuk pada bak mandi, bak penampungan air serta genangan-genangan yang ada di sekitar rumah. Dari 20 rumah warga yang mendapat pemeriksaan terdapat satu rumah yang terdeteksi terdapat jentik-jentik di tempat penampungan air yang digunakan.
Pihak Puskesmas Tlogomulyo, Mariyam mengatakan untuk menghindari penyebaran jentik nyamuk yang nantinya dapat menyebabkan demam berdarah perlu dilakukan upaya-upaya pencegahan.
"Untuk menghindari adanya jentik-jentik yang berkembang yang nantinya bisa menjadi sarang nyamuk hal yang perlu dilakukan ya itu melakukan pengurasan secara berkala baik di bak kamar mandi maupun di tempat penampungan air juga melakukan pembersihan genangan-genangan yang ada di sekitar rumah" ujarnya.
Oleh   : Afni Ami Azahro
Editor: Ulis Syifa' Muhammadun
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H