Mohon tunggu...
kknmit16 Posko32
kknmit16 Posko32 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Kami adalah mahasiswa UIN Walisongo semarang

Hobi kami adalah belajar dan membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN MIT ke-16 Posko 32 dan Kelurahan Sendangmulyo Bersinergi Bersama di Bidang Olahraga dan Kesehatan

10 Juli 2023   12:33 Diperbarui: 10 Juli 2023   12:34 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada hari Minggu (09/08/23), Kecamatan Tembalang mengadakan kegiatan yang bersifat kompetitif dalam bidang olahraga, yakni perlombaan volly antar kelurahan se-kecamatan Tembalang. Kegiatan ini memicu semangat seluruh masyarakat tembalang untuk maju bersama dan mengeluarkan seluruh potensinya untuk meraih juara. 

dokpri
dokpri

Kelurahan sendangmulyo mengeluarkan seluruh tenaga baik pemain maupun supporternya. Anggota KKN MIT-16 Posko 32 turut meramaikan kegiatan dari pagi hingga siang hari. Tim volly kelurahan sendangmulyo dengan semangatnya memberikan kebanggaan tersendiri karena berhasil lolos pada babak final dan meraih juara 1 dan selalu diiringi riuhan suara para supporter yang tak kalah semangat.

"Kegiatan ini akan memperebutkan Piala Walikota, turnamen bola voli tingkat kecamatan tembalang ini dimenangkan oleh kelurahan sendangmulyo dan akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 1.500.000,-" Ucap Bapak Cipta Nugraha, S.Sos, M.A.P. Hal ini menunjukkan bahwa kelurahan sendangmulyo 

telah memberikan yang terbaik untuk meraih juara dalam perlombaan ini. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memotivasi seluruh masyarakat kec. tembalang untuk selalu semangat berlomba-lomba dalam kebaikan. Tak hanya dalam bidang olahraga, kelurahan sendangmulyo juga bersinergi dalam bidang kesehatan. pada tiap satu bulan sekali, diadakan posyandu untuk memfasilitasi orang tua dan anak dalam bidang kesehatan. 

Kegiatan posyandu dimulai pukul 16.00 - 17.00 WIB. Dalam kegiatan posyandu ini, anggota KKN MIT-16 Posko 32 turut berpartisipasi membantu dalam bidang pelayanan publik, pencatatan administrasi, dll. Dengan adanya kegiatan-kegiatan tersebut, semoga kelurahan sendangmulyo bisa menjadi lebih baik lagi dan maju.

Team dokumenter/dokpri
Team dokumenter/dokpri

Team dokumenter/dokpri
Team dokumenter/dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun