Selasa pagi tertanggal 4 Juli 2023 program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan Tagline bertajuk Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) yang ke-16 (enam belas) UIN Walisongo Semarang secara resmi telah dilaksanakan dengan dilakukannya penyerahan Mahasiswa di lapangan Kecamatan Mranggen. Kegiatan penyerahan tersebut diikuti kurang lebih sejumlah 40 Posko KKN MIT yang berada di Kecamatan Mranggen.Â
Penyerahan dilaksanakan secara formal dengan Apel pagi yang kemudian dilakukan penyerahan oleh LP2M UIN Walisongo Semarang kepada Bapak Camat Mranggen Wiwin Edy Widodo. S,Sos. MM. Dihadiri juga oleh beberapa Kepala Desa sebagai tamu undangan dan DPL dari beberapa Posko KKN MIT-16. Kedatangan Mahasiwa KKN UIN Walisongo Semarang disambut dengan baik oleh Bapak Camat dan diharapkan dengan itu Mahasiswa mampu berkontribusi secara penuh terhadap dampak dan inovasi-inovasi yang harus diberikan kepada Desa masing-masing Posko.Â
"Mahasiswa nantinya harus mampu memberikan sebuah peninggalan yang baik dan berkesan terhadap Desa yang masing-masing disinggahi perposko, banyak Local Wisdom dan UMKM yang dapat dikembangakan di Kecamatan Mranggen ini" ucap Bapak Wiwin dalam sambutan singkatnya.Â
Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini akan dilaksanakan selama 45 (empat puluh lima) hari, untuk itu salah satu Posko KKN yang berada di Kecamatan Mranggen yakni Posko 125 yang dikomandoi oleh M. Akmal Muntafi sebagai Koordinator Desa (Kordes) menyatakan siap untuk berkontribusi nyata dalam pelaksanaan kegiatan KKN selama 45 hari di Kelurahan Wringinjajar, Mranggen, Demak.Â
"Untuk kegiatan KKN ini kami dan teman-teman siap untuk berkontribusi secara penuh dalam pengembengan dan pengabdian yang dilakukan di desa wrinnginjajar, dan semoga kedatangan kami dapat memberikan segala dampak yang lebih baik untuk kedepannya".Â
Refleksi dari sebuah Tri dharma Perguruan Tinggi yang salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat memang sudah seyogyanya Mahasiswa mampu untuk berinovasi, bersosialisasi, dan berinterkasi lebih dalam terhadap piranti-piranti yang berkembang ditengah masyarakat desa. Lebih lanjut, Bapak Nuklir Bariklana sebagai Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) juga memberikan arahan bahwa Mahasiswa hendaknya mampu merealisasikan setiap program yang sudah dirancang dan juga disesuaikan dengan keadaan dan kondisi desa, selain itu mahasiswa khususnya posko 125 harus tetap berperilaku baik dan selalu menjaga nama baik kelompok maupun almamater.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H