Mohon tunggu...
kknmbsumurrejo
kknmbsumurrejo Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa kkn

mahasiswa kkn yang aktif dan berkontribusi, mengedukasi, mengayomi di masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sosialisasi E-commerce oleh Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang untuk UMKM

21 Juli 2024   22:14 Diperbarui: 21 Juli 2024   22:34 12
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

KKN MB Posko 3 UIN Walisongo Semarang dilaksanakan dengan mengusung tema Moderasi Beragama dan Pemberdayaan Masyarakat. Berdasarkan bidang keilmuan yang ditempuh dan situasi yang tengah dihadapi, ekonomi menjadi permasalahan yang difokuskan dalam program kerja KKN. Salah satu program yang dilaksanakan adalah Sosialisasi Sistem Pembayaran Cashless atau Non Tunai kepada Pelaku UMKM di RW VI Kelurahan Sumurrejo, Kecamatan Gunungpati , Kota Semarang dengan menggunakan QRIS.

QRIS (dibaca kris) adalah singkatan dari Quick Response Code Indonesian Standard. Seperti namanya, QRIS merupakan upaya standardisasi oleh Bank Indonesia untuk semua perusahaan yang memanfaatkan teknologi finansial (fintech) seperti GoPay, OVO, DANA, LinkAja, dan lainnya. Menurut Bank Indonesia, QRIS menyatukan berbagai macam QR code dari beragam Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP). Hal itu membuat transaksi digital menggunakan QR code menjadi lebih cepat, aman, dan tentunya mudah.

Bersama Pemilik Warung/dok.tim
Bersama Pemilik Warung/dok.tim

Pelaksanaan program kerja mono disiplin "Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) : Edukasi Penggunaan QRIS (Alat Pembayaran Digital Bank Indonesia) sebagai Alternatif dalam Bertransaksi guna Mendukung Keberlanjutan UMKM di Masa yang Akan Datang". Pelaksanaan program ini dimulai dengan menghubungi UMKM yang dituju yang terdapat pada RW VI untuk melakukan kunjungan, kesepakatan jadwal kunjungan dengan pemilik dari UMKM tersebut, dan berkunjung ke tempat UMKM yang dituju. Selanjutnya sosialisasi dilakukan dengan mengenalkan pembayaran QRIS. Pada pembahasan pertama, pemilik dari UMKM dijelaskan mengenai jenis pembayaran QRIS dan langkah-langkah pendaftaran merchant secara gratis. Dengan adanya sosialisasi mengenai kemudahan transaksi QRIS, tentunya proses transaksi akan lebih mudah karena hanya perlu mendaftar sekali untuk menerima pembayaran digital melalui aplikasi apapun. Pada akhir sosialisasi, dilakukan pembagian leaflet mengenai solusi kemudahan transaksi QRIS dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Dengan adanya pelaksanaan kegiatan Program Kerja KKN ini, diharapkan dapat mengedukasi masyarakat dan para pelaku UMKM dalam transaksi alternatif non tunai. Dengan adanya pembayaran menggunakan QRIS, tentunya akan lebih mudah dan praktis dalam melakukan transaksi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun