Mohon tunggu...
KKN MBKM MD Desa Wonokerso
KKN MBKM MD Desa Wonokerso Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Kami adalah mahasiswa yang sedang menempuh KKN MBKM MD di Desa Wonokerso periode 22 Agustus 2022 - 16 Desember 2022 yang dibimbing oleh Ibu Hanjar Ikrima Nanda S.Pd, M. Akun

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Optimalisasi Harga Jual Produk dengan Perhitungan Harga Pokok Produksi (HPP) di UMKM Desa Wonokerso

10 Desember 2022   11:10 Diperbarui: 10 Desember 2022   11:18 240
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Desa Wonokerso merupakah sebuah desa yang berlokasi di Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Ada beberapa potensi desa yang menarik untuk dikembangkan, salah satunya adalah UMKM di Desa Wonokerso. UMKM yang ada di Desa Wonokerso bisa terbilang cukup banyak dan mulai berkembang beberapa tahun sebelumnya. Namun, semenjak adanya pandemi beberapa UMKM mulai kesusahan untuk melakukan produksi.

Tim mahasiswa MBKM Membangun Desa di Desa Wonokerso mencoba mencari tahu apa permasalahan yang membuat UMKM di Desa Wonokerso tidak dapat berkembang lagi terlepas adanya pandemi. Berdasarkan hasil wawancara dari beberapa perangkat desa dan ketua UMKM Desa Wonokerso, masalah utama bagi pelaku UMKM di Desa Wonokerso adalah masalah harga, branding, dan digital marketing. Tim MBKM Membangun Desa berencana melakukan pendampingan untuk mengatasi kedua masalah tersebut. Salah satunya adalah pendampingan mengenai perhitungan harga pokok produksi pada salah satu UMKM di Desa Wonokerso.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Perhitungan harga pokok produksi ini bertujuan agar pelaku UMKM dapat benar-benar mengerti berapa biaya untuk produksi dan berapa keuntungan yang dapat diambil dengan menetapkan harga jual produk. Dengan merinci seluruh biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan biaya overhead dari produk tersebut maka bisa ditentukan perhitungan harga pokok produksinya. Tim mahasiswa MBKM melakukan pendampingan ke UMKM milik Ibu Luka yang bergerak di bidang kripik, Aneka Kripik: Luka Ahan.

Melalui pendampingan ini, Ibu Luka juga mengatakan untuk penentuan harga jual hanya ditentukan dari biaya bahan baku atau mengikuti harga pasar, sehingga untuk keuntungan atau harga pokok produksi satu kemasan masih belum tahu. Setelah adanya pendampingan ini, Ibu Luka menjadi tahu berapa harga pokok produksi untuk setiap produk kripik miliknya. Harga jual yang akan ditentukan pun akan menjadi lebih mudah setelah mengetahui harga pokok produksinya, tergantung dari pemilik UMKM masing-masing ingin mendapatkan keuntungan berapa banyak.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Pendampingan ini sesuai dengan poin SDGs ke-8 yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Dengan mengoptimalisasi harga jual yang telah dihitung terlebih dahulu harga pokok produksinya, pemilik UMKM dapat mengontrol seberapa besar laba atau keuntungan dari produk tersebut. Jika harga jual hanya berdasarkan pada biaya bahan baku saja, kemungkinan besar penjualan produk tersebut akan rugi atau mendapat keuntungan yang sedikit karena banyak biaya yang belum diperhitungkan dalam penetapan harga jual. Dengan adanya perhitungan harga pokok produksi ini, diharapkan pemilik UMKM dapat bisa lebih mengatur strategi terkait bagaimana penetapan harga atau proses pemilihan bahan baku guna untuk memajukan ekonomi masyarakat sekitar Desa Wonokerso.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun