Mohon tunggu...
KKN Kolaboratif Jember 225
KKN Kolaboratif Jember 225 Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN Kolaboratif #3 Kelompok 225

Hola, Peeps! Kami adalah Kelompok 225 KKN Kolaboratif Jember #3. Kelompok kami terdiri dari kolaborasi berbagai universitas, di antaranya Universitas Jember, Universitas Islam Negeri KH Achmad Siddiq Jember, Universitas PGRI Argopuro Jember, Universitas Islam Jember, Universitas Moch Sroedji Jember, dan Institut Agama Islam Al-Qodiri Jember. Lokasi KKN kami berada di Desa Jelbuk, Kec. Jelbuk, Kab. Jember, Jawa Timur. Kami mengabdi mulai dari tanggal 22 Juli - 28 Agustus 2024.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Terapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Kalangan Pelajar SD, Mahasiswa KKN-K 225 Adakan Sosialisasi di SDN Jelbuk 02

12 Agustus 2024   23:55 Diperbarui: 13 Agustus 2024   04:44 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Demonstrasi cuci tangan diikuti dengan penuh semangat oleh siswa-siswi kelas 1 dan 2 SDN Jelbuk 02/dokpri

Mahasiswa KKN Kolaboratif #3 Kelompok 225 mengadakan sosialisasi Pemilahan Jenis Sampah dan Demonstrasi Cuci Tangan sebagai upaya menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yang berlangsung di SDN Jelbuk 02, Desa Jelbuk, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Sabtu (3/8/2024).

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kesadaran siswa SDN Jelbuk 02 dalam membuang sampah pada tempatnya dan sesuai jenisnya, serta keseharian siswa yang tidak membiasakan diri untuk mencuci tangan sebelum makan atau setelah memegang benda-benda yang kotor.

Berdasarkan permasalahan tersebut, kelompok kami merancang program kerja berupa sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang pentingnya memilah sampah sesuai jenisnya, yaitu organik dan anorganik agar pengelolaan sampah dapat dilakukan dengan mudah dan tepat. Selain itu, edukasi cara mencuci tangan dengan benar bertujuan agar siswa membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat. Adapun sasaran program kerja ini yaitu siswa kelas 1 dan 2 di SDN Jelbuk 02.

Sosialisasi ini diawali dengan pengerjaan pre test untuk mengukur pengetahuan siswa mengenai jenis sampah dan cara mencuci tangan. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi mengenai jenis-jenis sampah, cara memilah sampah, serta dampak negatif dari pemilahan sampah yang tidak benar. Setelah itu, pemateri menyampaikan edukasi dan demonstrasi 6 langkah mencuci tangan untuk menggalakkan pentingnya menjaga kebersihan tangan dan membiasakan diri untuk hidup sehat dan bebas dari bakteri.

Pengerjaan pre-test/dokpri
Pengerjaan pre-test/dokpri

Kegiatan ini mendapat respon positif dari tenaga pendidik SDN Jelbuk 02 dan diikuti dengan penuh semangat dan antusiasme para siswa. Materi yang disampaikan dirancang agar mudah dipahami, serta demonstrasi di akhir setiap materi dilakukan agar siswa mendapat gambaran mengenai cara memilah sampah dan mencuci tangan dengan benar. 

Siswa mempraktikkan cara pemilahan sampah sesuai jenisnya/dokpri
Siswa mempraktikkan cara pemilahan sampah sesuai jenisnya/dokpri

"Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa sejak dini mengenai pentingnya memilah sampah dan menjaga kebersihan tangan sehingga dapat mencegah terjadinya pencemaran lingkungan dan penyakit yang disebabkan oleh sampah," ujar Adim, koordinator desa KKN-K 225.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para siswa SDN Jelbuk 02. Dengan dilaksanakannya sosialisasi ini, kami berharap agar siswa dapat membiasakan perilaku hidup bersih ke depannya," ungkap Bapak Sugik yang merupakan seorang guru di SDN Jelbuk 02.

Kegiatan sosialisasi ini dilanjutkan dengan sesi pembagian konsumsi, kuis, serta pemberian hadiah kepada para siswa yang telah berani mendemonstrasikan jawaban dari kuis tersebut. Kegiatan ini pun ditutup dengan sesi foto bersama. Melalui program ini, permasalahan terkait kebersihan lingkungan di SDN Jelbuk 02 diharapkan dapat teratasi secara perlahan dan berkelanjutan.

Mahasiswa KKN-K 225 di SDN Jelbuk 02/dokpri
Mahasiswa KKN-K 225 di SDN Jelbuk 02/dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun