Mohon tunggu...
KKN Kelompok 08 UIN SU
KKN Kelompok 08 UIN SU Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa/i

Kuliah kerja nyata mahasiswa/i Universitas Islam Negeri Sumatra Utara (UINSU)

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pemerintah Desa Pakam Raya Selatan Sambut Hangat Mahasiswa/i KKN UIN Sumatera Utara

30 Juli 2024   18:08 Diperbarui: 30 Juli 2024   18:13 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Desa Pakam Raya Selatan, 29 Juli 2024 -- UIN Sumatera Utara melalui Kelompok KKN 08 resmi memulai program pengabdian masyarakat di desa ini. Acara pembukaan yang berlangsung hangat di aula desa, Senin lalu, dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat. Kepala Desa Pakam Raya Selatan, Bapak Parluhutan Situmorang, dalam sambutannya menyambut hangat kehadiran mahasiswa KKN dan menekankan pentingnya sinergi antara akademisi dan masyarakat dalam membangun desa.

Sambutan Kepala Desa Pakam Raya Selatan /dokpri
Sambutan Kepala Desa Pakam Raya Selatan /dokpri

Dengan mengusung tema "Membangun Smart University Melalui Kemitraan Strategis berbasis Kebutuhan Pemerintah Daerah", mahasiswa KKN 08 bertekad untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Berbagai program telah disiapkan, mulai dari edukasi kesehatan hingga peningkatan ekonomi masyarakat setempat. Harapannya, kehadiran mahasiswa KKN dapat menjadi katalisator perubahan positif bagi Desa Pakam Raya Selatan.

Foto bersama Mahasiswa/i KKN UIN Sumatera Utara dengan Kepala Desa & Staf Desa Pakam Raya Selatan /dokpri
Foto bersama Mahasiswa/i KKN UIN Sumatera Utara dengan Kepala Desa & Staf Desa Pakam Raya Selatan /dokpri

Rangkaian acara diakhiri dengan foto bersama antara peserta KKN, Kepala Desa Pakam Raya Selatan beserta para Staf Desa. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan program KKN ini dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi Desa Pakam Raya Selatan, Kec. Medang Deras, Kab. Batu Bara.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun