Mohon tunggu...
KKN HARJOWINANGUN BARAT
KKN HARJOWINANGUN BARAT Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN WALISONGO Semarang telah menerjunkan kurang lebih 3000 mahasiswa untuk melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang terbagi di 3 Kabupaten/Kota yaitu Kab. Batang, Kab. Kendal dan Kota Semarang, salah satunya adalah kelompok kami yang diterjunkan di Ds. Harjowinangun Barat, Kec. Tersono, Kab. Batang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Gelar Bimbingan Belajar Malam untuk Siswa-siswi MI dan SD Membawa Kesan Belajar Tersendiri bagi Anak-Anak

11 September 2024   23:24 Diperbarui: 11 September 2024   23:30 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Antusias anak-anak yang sangat tinggi, bimbel sampai di laksanakan di langgar samping posko/Dok. pri

Harjowinangun Barat, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Posko 58 Universitas Islam Negeri Walisongo (UINWS) Semarang menggelar kegiatan bimbingan belajar (bimbel) malam untuk siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Harjowinangun Barat. Kegiatan ini berlangsung setiap Kamis dan Jumat malam, mulai dari tanggal 11 Juli hingga 2 Agustus 2024, dengan konsep "open home" yang mengajak adik-adik desa untuk bermain sambil belajar.

Bimbingan belajar ini diadakan di rumah singgah para mahasiswa KKN, yang selalu terbuka bagi anak-anak desa yang ingin mendapatkan bimbingan tambahan dalam pelajaran sekolah mereka. Selain membantu mengerjakan tugas, para mahasiswa juga menyisipkan kegiatan interaktif dan edukatif yang membuat suasana belajar menjadi lebih menyenangkan.

Di dalam posko/dok. pri
Di dalam posko/dok. pri

Di luar Posko/dok. pri
Di luar Posko/dok. pri

Siswa-siswi yang mengikuti bimbingan belajar ini merasa antusias dan gembira. Mereka tidak hanya mendapat bantuan dalam memahami materi pelajaran, tetapi juga berkesempatan untuk bermain dan belajar bersama kakak-kakak mahasiswa dalam suasana yang akrab dan menyenangkan. Kegiatan ini juga menjadi ajang bagi anak-anak desa untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam belajar.

Dengan kegiatan bimbingan belajar ini, mahasiswa KKN Posko 58 UINWS tidak hanya membantu meningkatkan prestasi akademik siswa, tetapi juga mempererat hubungan mereka dengan masyarakat setempat, khususnya anak-anak. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi pendidikan anak-anak di Desa Harjowinangun Barat.

Kehadiran mahasiswa KKN dalam bimbingan belajar malam ini menunjukkan komitmen mereka dalam mendukung perkembangan pendidikan di desa, sekaligus memberikan pengalaman belajar yang berbeda dan menyenangkan bagi para siswa. Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN Posko 58 terus berupaya untuk memberikan kontribusi terbaik selama masa pengabdian mereka di Desa Harjowinangun Barat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun