Mohon tunggu...
kkn desa plajan
kkn desa plajan Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

TIM KKN UNISNU XV DESA PLAJAN TAHUN 2023

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN UNISNU Jepara XV Desa Plajan Ajak UMKM dalam Pendampingan dan Pembuatan Logo Usaha

21 Agustus 2023   11:21 Diperbarui: 21 Agustus 2023   11:39 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendampingan Pembuatan Logo pada salah satu UMKM Kerupuk Sagu di Desa Plajan, Jumat (28/07/2023) Dokpri

UMKM Kerupuk Sagu oleh Mitra di Desa Plajan, Jumat (28/07/2023) Dokpri
UMKM Kerupuk Sagu oleh Mitra di Desa Plajan, Jumat (28/07/2023) Dokpri

PAKIS AJI, Kompasiana -- Pada hari Jumat, 28 Juli 2023 KKN UNISNU Jepara Angkatan XV Desa Plajan melaksanakan pendampingan dan pembuatan logo usaha pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) secara langsung dan mengobservasi kegiatan produksi sekaligus melakukan analisis terhadap kegiatan pemasaran di Desa Plajan, Kecamatan Pakis Aji, Jepara.

Abdurrahman Al-Aulawi, selaku mahasiswa KKN sekaligus ketua kegiatan pelaksanaan pendampingan di desa plajan, memberikan informasi mengenai pentingnya desain logo dan kemasan sebagai brand identity. Oleh karena itu Tim KKN UNISNU XV Desa Plajan berinisiatif dalam melakukan pendampingan UMKM dari pembuatan logo, banner dan desain kemasan sebagai upaya mendongkrak penjualan. Tujuan dari kegiatan ini, untuk meningkatkan penjualan produk UMKM dengan mencantumkan logo dan pembuatan desain kemasan yang menarik.

Ibu Lanjarwati selaku pemilik UMKM "Kerupuk Sagu" mengatakan bahwa dalam penambahan logo Desa Plajan akan memberi sebuah produk keunikan yang bisa membedakan produk satu dengan yang lain.

UMKM "Kerupuk Sagu" sendiri bisa dipesan melalui via Whatsapp dan DANA, Selain itu juga bisa langsung pesan ke rumah produksi. UKMM "Kerupuk Sagu" ini sekaligus juga terhitung membantu perekonomian sekitar karena sudah beberapa kali mengikuti kegiatan bazar dan pameran sehingga pembuatan logo dan desain kemasan yang menarik konsumen sebagai branding dari produknya juga sangat diperlukan.

Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang positif dan dapat membantu meningkatkan penjualan produk pada pelaku UMKM dalam mempromosikan produknya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun