Mohon tunggu...
KKNDesaLenggahsari
KKNDesaLenggahsari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

MAHASISWA KKN DESA LENGGAHSARI 2025

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN Unsika Mengadakan Workshop Pertanian Dan Perikanan Modern (Akuaponik) Di Dusun 02 Desa Lenggahsari

29 Januari 2025   22:31 Diperbarui: 29 Januari 2025   22:31 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Dengan Peserta Workshop 

Lenggahsari Cabangbungin, 27 Januari 2025 -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA) 2025 menjalankan progam pendukungnya yaitu bidang lingkungan yang mengadakan workshop tentang sistem aquaponik di Dusun 02 Lenggahsari pada tanggal 27 Januari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat setempat dalam bidang pertanian dan perikanan berkelanjutan.

Aquaponik adalah sistem pertanian yang menggabungkan budidaya ikan dan tanaman dalam satu ekosistem yang saling menguntungkan. Dengan meningkatnya kebutuhan pangan dan terbatasnya lahan pertanian, sistem ini menjadi solusi inovatif yang dapat diterapkan di daerah dengan lahan terbatas. Workshop ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang konsep aquaponik serta cara penerapannya dalam skala rumah tangga maupun usaha kecil. Hal ini juga dapat membantu dan memajukan masyarakat yang memiliki lahan kecil, walaupun desa Lenggahsari sendiri memilliki lahan luas atau desa yang paling luas, sebagian banyak berprofesi menjadi petani. Hadirnya kami membawakan materi aquaponic untuk memajukan dan mengembangkan basic masyarakat yang sudah ada.

Dokumentasi Peserta Workshop
Dokumentasi Peserta Workshop

Workshop dimulai dengan pemaparan materi, yang menjelaskan prinsip dasar aquaponik, manfaatnya, serta langkah-langkah dalam membangun sistem aquaponik. Beberapa topik yang dibahas meliputi:

1. Menjelaskan bagaimana aquaponik dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan perikanan secara bersamaan.

2. Memperkenalkan berbagai komponen yang diperlukan dalam sistem aquaponik, seperti kolam ikan, bed tanam, dan sistem sirkulasi air.

3. Demonstrasi langsung tentang cara membuat sistem aquaponik sederhana yang dapat diterapkan di rumah.

Peserta workshop menunjukkan antusiasme yang tinggi, dengan banyak yang aktif bertanya dan berdiskusi mengenai penerapan aquaponik di Dusun 02. Salah satu peserta, Bapak Kholidi, mengungkapkan, "Saya sangat tertarik dengan sistem aquaponik ini. Namun bagaimana kalau di dalam kolam dan memakai pohon bambu."

Dokumentasi Proses Pembuatan Akuaponik
Dokumentasi Proses Pembuatan Akuaponik

Workshop pertanian dan perikanan modern aquaponik di Dusun 02 Lenggahsari diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi masyarakat tentang cara bertani dan berbudidaya ikan yang lebih efisien dan berkelanjutan. Mahasiswa KKN UNSIKA 2025 berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan pertanian dan perikanan di daerah tersebut melalui program-program edukatif dan inovatif.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun