Brebes -- (19/01) UMKM merupakan hal penting yang harus dimiliki suatu daerah, UMKM menjadi salah satu pilar utama untuk memajukan perekonomian daerah. Dengan berdirinya UMKM disuatu daerah dapat mempermudah akses warga di desa tersebut untuk mendapatkan sesuatu, selain itu UMKM dapat menjadi lapangan pekerjaan bagi warga sekitar yang dapat mengurangi tingkat kemiskinan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Belum ada nya kegiatan UMKM yang Aktif di Desa Cimohong membuat Yogie selaku Mahasiswa KKN Undip yang ditempatkan di Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes dari Program Studi Akuntansi Perpajakan melakukan pengenalan lebih dalam tentang apa itu UMKM dan juga melakukan analisis bersama perihal pontensi-potensi UMKM yang ada di desa Cimohong.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan di perkumpulan kader PKK tanggal 19 Januari tersebut, Yogie mengawalinya dengan penyampaian materi yang berisikan tentang pentingnya UMKM, Beberapa contoh UMKM yang sudah berdiri di desa cimohong, Tips membuka UMKM dan Hal-Hal yang membuat suatu UMKM gagal Berkembang. Setelah penyampaian materi, Yogie melakukan diskusi tentang potensi-potensi UMKM yang ada di desa Cimohong Bersama kader-kader PKK.
Kader-Kader PKK desa Cimohong sangat antusias dalam diskusi ini, Kader-Kader yang hadir mengajukan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan cara-cara memulai UMKM, potensi UMKM yang dapat berkembang di desa Cimohong dan cara memperluas pasar dari suatu usaha. Dari kegiatan pengenalan ini di harapkan masyarakat desa Cimohong mengenal lebih dalam tentang UMKM dan menumbuhkan keinginan untuk berwirausaha bagi warga desa Cimohong
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H