Mohon tunggu...
kknam4unesa2023
kknam4unesa2023 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa KKN Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dengan tema "Asistensi Mengajar." Kami adalah kelompok yang memberikan kontribusi positif dalam dunia pendidikan, terutama di lingkungan kami mengabdi yaitu desa Mantren, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan. Dengan semangat penuh dedikasi, kami berusaha meningkatkan mutu pendidikan melalui berbagai kegiatan asistensi mengajar yang kami rancang.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

KKN-T Unesa Kelompok 4 Menyelenggarakan Program Kampung Berseri bersama Warga untuk Memanfaatkan Lahan Kosong

30 November 2023   13:27 Diperbarui: 15 Desember 2023   11:14 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dokumentasi Pribadi KKNT Kelompok 4 UNESA 
Dokumentasi Pribadi KKNT Kelompok 4 UNESA 

Kampung Berseri merupakan salah satu program kerja dari KKN-T Unesa Kelompok 4 dengan tema "Memupuk kolaborasi masyarakat melalui kampung berseri untuk meningkatkan Desa Mantren yang lebih asri".

Kampung berseri adalah program yang akan dilaksanakan untuk mengatasi permasalahan berkaitan dengan penghijauan lingkungan di Desa Mantren. Kemudian akan diadakan penanaman pohon yang telah di stek dan penanaman bibit di sekitar lingkungan desa dan rumah warga. Pada program ini kami menanam bibit cabai, terong, dan pohon pule. Tanaman cabai dan terong dipilih karena mudah untuk ditanam serta memiliki banyak manfaat salah satunya yaitu sebagai bumbu dapur. Sedangkan pohon pule sendiri cara menanamnya berbeda dengan cabai dan terong namun menggunakan cara stek batang. Metode stek batang merupakan cara yang efektif serta mempercepat waktu untuk menghasilkan banyak tanaman baru dari tanaman induk yang diinginkan.

Pada program ini nantinya akan dilaksanakan sosialisasi terkait pentingnya penghijauan di area pemukiman warga. Hal ini dilakukan agar warga Desa Mantren tertarik untuk menanamnya sehingga dapat memanfaatkan lahan kosong yang ada disekitar. Sebelum mensosialisasikan, kami mencoba untuk menanam dan melakukan stek batang terlebih dahulu. 

Pada kegiatan sosialisasi kami menyampaikan cara pemanfaatan lahan kosong, mempraktekkan bagaimana cara stek batang, dan bagaimana cara merawat tanaman tersebut. Kami juga mempersiapkan beberapa polybag yang sudah ditanami bibit cabai dan terong nantinya bibit tersebut akan diberikan kepada warga sekitar dan untuk hasil stek pohon pule nantinya akan ditanam di lahan yang kosong. Penanaman bibit dan pohon pule ini dapat membantu menjaga keberlangsungan ekosistem.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun