Mohon tunggu...
KKN PPM 37 UMBY
KKN PPM 37 UMBY Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Disini saya kami menulis untuk menyebarkan informasi atau berita yang berkaitan dengan kegiatan saat ini utamanya saat KKN ini. Dan beberapa artikel yang akan kami tulis nantinya akan banyak membahas tentang kegiatan saya bersama teman kelompok KKN. Terima kasih

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menginspirasi Kaum Milenial, KKN 37 UMBY Beri Pengajaran Basic English

16 Februari 2023   22:37 Diperbarui: 16 Februari 2023   23:29 509
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Keseruan belajar bahasa Inggris bersama anak-anak TK ABA ANNUR dan SD di Dusun Serpeng Lor

Mahasiswa kelompok 37 KKN UMBY Angkatan XLII pada tahun 2023 ini mengadakan kegiatan belajar bahasa Inggris dengan nama "English Camp" bersama para anak-anak Sekolah Dasar (SD) di Padukuhan Serpeng Lor, Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunung Kidul.

Kegiatan belajar English Camp ini bertempat di TK ABA ANNUR SERPENG dan dilaksanakan setiap minggunya pada hari Senin pukul 16.00 -- 17.00 selama 3 minggu dimulai sejak 21 Januari 2023. English Camp ini disajikan dengan materi yang sangat mengasyikkan bagi anak-anak SD Dusun Serpeng Lor. Materi yang diajarkan diantaranya adalah belajar dasar-dasar bahasa Inggris seperti Numbers (Angka), Alphabet (Huruf ABC), Spelling (Mengeja Nama), Dragon Game (Permainan Ular Naga) dan Wheelsofname Game (Permainan Wheelsofname) dalam kelompok.

Dalam kegiatan ini anak-anak tidak hanya belajar saja, tetapi juga dipadukan dengan games/permainan yang seru sehingga membuat mereka semakin semangat dan termotivasi saat belajar bahasa Inggris. Tujuan dari kegiatan ini adalah agar dapat menambah wawasan baru mereka tentang pengetahuan dasar bahasa Inggris. Selain itu, juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri serta kemampuan mereka untuk berbicara (Speaking) dalam berbahasa Inggris.

Sebagai ketua kelompok 37 KKN-PPM, Fahrizal Muhammad Azhari menyampaikan bahwa kegiatan English Camp ini memberikan banyak manfaat bagi anak-anak yang mengikutinya.

"This activity is expected to be able to add international language skills to an early childhood" dalam bahasa Indonesia berarti "Kegiatan ini diharapkan agar dapat menambahkan skill bahasa Internasional kepada para anak usia dini," kata Fahrizal.

Penanggung jawab kegiatan English Camp, Farida Tulloh juga mengatakan hal yang dirasakan anak-anak.

"This activity seemed so fun, interesting and educative according to the childrens who participated in this English Camp activity," dalam bahasa Indonesia berarti "Kegiatan English Camp ini menurut anak-anak yang mengikutinya kegiatan ini terasa sangat menyenangkan, menarik dan edukatif," tambah Farida.

Tetapi tidak hanya itu saja, kegiatan pengajaran bahasa Inggris Kelompok 37 juga dilakukan kepada para anak TK ABA ANNUR Dusun Serpeng Lor yang mengangkat tema Healthy and Unhealthy Food atau dalam bahasa Indonesia memiliki arti Makanan Sehat dan Kurang Sehat. Kegiatan pengajaran bahasa Inggris ini dilakukan pada tanggal 7 Februari 2023 yang bertempat di TK ABA ANNUR SERPENG.

Pada kegiatan pengajaran bahasa Inggris bagi para anak TK ini dilaksanakan dengan memberikan pengetahuan mendasar mengenai jenis makanan yang sehat dan kurang sehat serta akibat atau dampak yang akan didapatkan jika terlalu banyak mengonsumsi makanan yang kurang sehat.

Menurut salah satu perwakilan panitia kegiatan, Nadhea Intan Fitria mengatakan bahwa kegiatan ini memberikan banyak pengaruh baik bagi anak-anak.

"This teaching activity, with the theme Healthy and Unhealthy Food for kindergarten children, they seemed very excited and be able to know more about the differences between healthy and unhealthy food," dalam bahasa Indonesia berarti "Dengan diadakannya kegiatan pengajaran bahasa Inggris dengan tema Healthy and Unhealthy Food bagi para anak-anak TK, mereka terlihat bersemangat dan lebih memahami tentang perbedaaan makanan yang sehat dan kurang sehat," ucap Nadhea.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun