Mohon tunggu...
KKN 28 UINSU BATUBARA
KKN 28 UINSU BATUBARA Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA/I KKN REGULER UINSU

Hallo... Kami akan update beberapa kegiatan selama KKN UINSU 2024 berlangsung

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kegiatan Pelatihan Spray Anti Nyamuk dari Serai yang Diadakan di Balai Desa Pematang Panjang

22 Agustus 2024   14:32 Diperbarui: 22 Agustus 2024   14:34 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pematang Panjang, 20 Agustus 2024

Mahasiswa KKN 28 Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) mengadakan kegiatan "Pelatihan Spray Anti Nyamuk Dari Serai" untuk mensosialisasikan UMKM kepada masyarakat Desa Pematang Panjang yang diadakan di Balai Desa Pematang Panjang. Acara ini bertujuan untuk memajukan UMKM dan menginspirasi masyarakat Pematang Panjang dalam menambah penghasilan pribadi serta menjadi potensi desa.

Kegiatan ini dilakukan di aula balai desa yang turut dihadiri oleh ibu-ibu PKK Desa Pematang Panjang yang diketuai oleh Ibu Kepala Desa Pematang Panjang. Ibu-ibu PKK sangat antusias mengikuti pelatihan ini dan sangat mengapresiasi melalui pembukaan yang dibawakan oleh Ibu Ketua PKK, "Saya sangat senang dengan adanya pelatihan ini dan turut berterima kasih kepada anak KKN 28 UINSU yang telah mengadakan pelatihan ini, semoga ini terus berlanjut dan bisa menjadi ladang usaha bagi masyarakat Desa Pematang Panjang" ujar Ibu Ketua PKK. 

KKN 28 UINSU
KKN 28 UINSU

Dalam pelatihan ini, mahasiswa KKN 28 UINSU membuat spray anti nyamuk yang berasal dari bahan alami dan sederhana yaitu serai yang sangat banyak tersebar di Desa Pematang Panjang. Sehingga serai mudah didapatkan di sekitar desa. 

KKN 28 UINSU
KKN 28 UINSU

Bahan dari produk ini adalah serai berukuran sedang yang berjumlah 10 batang dan air sebanyak 250 ml. Cara membuatnya yaitu serai di potong kecil-kecil, kemudian diblender dan tambahkan air sebanyak 250 ml. Selanjutnya, blender sampai halus dan tuang serai yang telah halus ke wadah serta jangan lupa disaring agar terpisah antar ampas dan saripati serai. 

Saripati serai diendapkan semalaman agar ampasnya terpisah secara maksimal, kemudian pindah ke botol spray dan siap untuk digunakan. Spray anti nyamuk dari serai ini tahan 1-3 jam di ruangan tertutup dengan kisaran harga jual 7.000 dan keuntungan yang didapatkan sebesar 1.500 - 4.000 per botol. Masa tahan spray anti nyamuk dari serai ini yaitu 4-5 hari dan untuk memperpanjang masa pemakaian spray anti nyamuk dari serai dapat menggunakan alkohol untuk kegiatan produksi dalam jumlah banyak.

Setelah dilakukan pelatihan ini terlihat antusiasme ibu-ibu PKK untuk membuat spray anti nyamuk berbahan dasar serai ini untuk pemakaian pribadi dirumah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun