Mahasiswa KKN Kelompok 286 Universitas Jember melaksanakan program kerja dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Tunjungrejo, Kecamatan Yososwilangun, Kabupaten Lumajang. Program kerja pertama yang mereka lakukan adalah Sosialisasi Pemilahan Sampah yang diadakan selama dua hari, yakni pada Selasa dan Rabu (23-24/07). Kegiatan ini melibatkan siswa dan siswi dari dua SD di desa tersebut, yaitu SD Tunjungrejo 02 dan 03, dengan partisipasi aktif dari guru-guru yang mendampingi.
Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, tentang pentingnya pemilahan sampah. Dengan memahami dan menerapkan pemilahan sampah yang benar, masyarakat dapat menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi dampak negatif dari pengelolaan sampah yang kurang tepat. Mahasiswa KKN menggunakan bahasa yang mudah dipahami dan metode yang menyenangkan dalam menyampaikan materi, sehingga siswa-siswi dapat dengan mudah menyerap informasi yang diberikan.
Pada hari pertama, Selasa (23/07), sosialisasi diadakan di SD Tunjungrejo 02 dan dihadiri oleh 90 siswa/i. Sosialisasi tersebut diterima dengan baik oleh seluruh siswa yang menunjukkan partisipasi aktif. Para siswa juga diajak untuk melakukan praktik langsung di lapangan, di mana mereka belajar cara mencari dan memilah sampah menjadi sampah organik dan anorganik. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan, tetapi juga pengalaman praktis kepada para siswa.
Keesokan harinya, Rabu (24/07), sosialisasi dilanjutkan di SD Tunjungrejo 03 dengan dihadiri oleh 70 siswa/i. Sosialisasi ini juga diterima dengan antusiasme yang tinggi dan tanggapan yang lebih atraktif dari siswa/i. Mereka juga mendapat masukan dari Pak Octora terkait keberlanjutan pemilahan sampah di sekolah tersebut. Untuk mendukung program ini, Kelompok KKN UNEJ 286 memberikan dua pasang tong sampah organik dan anorganik di setiap SD, dengan harapan dapat menumbuhkan kebiasaan memilah sampah sejak dini pada siswa dan berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H