Mohon tunggu...
KKN27BatuBara
KKN27BatuBara Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Akun resmi berita KKN 27 Desa Pasar Lapan, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara. Terdiri dari 27 mahasiswa stambuk 2021 dari berbagai prodi dan fakultas yang berbeda Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan. Menyajikan informasi terkini seputar kegiatan Kuliah Kerja Nyata, termasuk kegiatan harian, cerita inspiratif, dan hasil pemberdayaan masyarakat. Ikuti kami untuk berita terbaru program KKN dan kisah-kisah menarik mahasiswa di lapangan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Kelompok 27 Batu Bara Melaksanakan Kegiatan Mengajar di RA Al-Muttaqin

7 Agustus 2024   23:23 Diperbarui: 7 Agustus 2024   23:24 54
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Batu Bara, 7 Agustus 2024- Mahasiswa KKN melaksanakan kegiatan mengajar di RA Al-Muttaqin. Kegiatan ini dimulai pada hari ini. Mahasiswa bergantian bertugas mengajar di RA Al-Muttaqin.
Kegiatan ini diawali dengan berbaris sekaligus perkenalan antara anggota mahasiswa KKN 27 yang mengajar dengan murid-murid RA Al-Muttaqin. Kemudian dilanjutkan dengan pembelajaran didalam kelas, pembelajaran diawali dengan doa sebelum belajar, membaca surah-surah pendek. Setelah selesai membaca surah pendek, mahasiswa KKN menceritakan kisah salah satu nabi secara singkat kepada murid-murid RA Al-Muttaqin. Kisah nabi yang dipilih mahasiswa KKN 27 untuk disampaikan adalah kisah Nabi Nuh.


Para murid sangat bersemangat dan happy mendengarkan kisah nabi Nuh yang disampaikan oleh mahasiswa KKN 27. Kegiatan bercerita kisah nabi sangat penting agar anak-anak mengetahui tentang kisah dan perjalanan nabi dan rasul, sehingga mereka bisa meneladani dan mencontoh sikap dan sifat baik dari para nabi. Setelah menceritakan kisah nabi, mahasiswa KKN kelompok 27 menjelaskan fungsi keranjang sampah. Kegiatan ini dilakukan bertujuan agar para murid bisa menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan praktik wudhu dan sholat, praktik sholat dipimpin dan dijelaskan oleh mahasiswa KKN. 

Mahasiswa KKN 27 menunjukkan bagaimana bacaan niat sholat, gerakan sholat dan bacaan-bacaan sholat hingga tahiyat akhir. Setelah melaksanakan praktik sholat, para murid melakukan makan bersama dan bermain di taman RA Al-Muttaqin. Setelah semua kegiatan selesai, para murid dibimbing membaca doa keluar rumah dan doa naik kendaraan, hal ini bertujuan agar para murid senantiasa berdoa kepada Allah sebelum dan sesudah melakukan hal apapun.
Mahasiswa KKN kelompok 27 sangat bahagia dan senang karena bisa menjadi bagian dari RA Al-Muttaqin dalam membimbing para murid selama masa pengabdian KKN. Mahasiswa KKN kelompok 27 berharap semoga para murid RA Al-Muttaqin bisa menjadi anak-anak yang tumbuh dan berkembang menjadi anak yang Sholeh, selalu menjaga sholat 5 waktunya dan bisa mencintai lingkungan dengan menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun