Ibu Novita membawa materi dengan judul "Jualan Online Siapa Takut?" dengan berisikan tentang bagaimana seorang pengusaha mempromosikan dagangannya dan bagaimana cara memasarkannya di era digital seperti saat ini.Â
Sangat banyak ilmu yang disampaikan oleh Ibu Novita pada pelatihan ini. Beliau juga mengatakan bahwa di era saat ini, para pengusaha jangan takut dan jangan sampai ketinggalan oleh zaman. Digempuran maraknya penjualan secara online seperti ini, jangan sampai membuat kita lengah dan jangan mau kalah. Karena saat ini, kebanyakan orang lebih memilih memasarkan produknya secara online dibandingkan hanya dari mulut ke mulut. Hal ini untuk membantu memperluas pasar dari seorang pengusaha itu sendiri.Â
Masyarakat desa Tenggir sangat antusias dengan kegiatan ini yang ditandai dengan adanya antusias warga ketika praktek cara memfoto serta memvideokan produk, lalu mempostingnya di akun sosial media.Â
Kelompok Mahasiswa 214 Universitas Jember membantu para peserta dalam praktik cara memfoto dan memvideokan produk dengan teliti.