Mohon tunggu...
KKN PadasukaUPI
KKN PadasukaUPI Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN Tematik Si Penting

KKN Tematik Si Penting Universitas Pendidikan Indonesia Tahun 2023 yang berlokasi di Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

GRAK Ompimpah: Mahasiswa KKN Tematik UPU Peduli dengan Pemilahan Sampah

8 September 2023   17:38 Diperbarui: 8 September 2023   17:52 692
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Padasuka, 31 Juli 2023, Mahasiswa KKN Tematik UPI mengikuti kegiatan Grak Ompimpah yang didampingi oleh Kader PKK dari RW.20 Kelurahan Padasuka. Dalam kegiatan ini, mahasiswa berperan sebagai observer dan dokumenter dalam membantu Kader PKK. Grak Ompimpah sendiri merupakan kependekan dari Gerakan Orang Cimahi Pilah Sampah yang diusungkan oleh pemerintah agar masyarakat khususnya Kota Cimahi dapat memilah sampahnya dengan bijak. Program ini didasari oleh prinsip 3R, yaitu reduce, reuse, dan recycle. Pemerintah berharap Grak Ompimpah ini dapat mengurangi jumlah sampah yang masuk ke TPA karena sudah dipilah terlebih dahulu oleh masyarakat dan menjadi pembiasaan dalam mengolah sampah.

Sayangnya, berdasarkan survei yang dilakukan oleh mahasiswa serta Kader PKK kepada rumah-rumah di kawasan RW.20, masih sedikit masyarakat yang memilah sampahnya. Tidak hanya mengobservasi, mahasiswa juga membantu melakukan pencatatan mengenai keluarga mana saja yang sudah memilah sampahnya dan mana yang belum. Hal ini bertujuan untuk membandingkan adakah perubahan dengan survei selanjutnya. Bagi rumah yang belum memilah sampahnya, perwakilan dari Kader PKK memberikan sedikit penjelasan mengenai pentingnya memilah sampah bagi lingkungan dan juga masyarakat.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Selain itu, dilakukan juga pengecekan jentik nyamuk pada bak atau genangan air yang berada di rumah-rumah. Hal ini dilakukan guna mencegah munculnya penyakit dan apabila terdapat jentik nyamuk ketika diperiksa, Kader PKK menyarankan warga untuk rutin menguras baik airnya atau menggunakan air secukupnya saja agar tidak dipenuhi jentik-jentik. 

Dengan adanya kegiatan Grak Ompimpah ini, Mahasiswa dan Kader PKK berharap agar masyarakat khususnya RW.20 dapat membiasakan diri dengan memilah sampah sesuai jenisnya dan menguras bak air secara berkala.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun