Mohon tunggu...
kkn18 desadempelrejo
kkn18 desadempelrejo Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Walisongo Semarang

Topik konten favorit

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Belajar Membuat Tempe dari UMKM Lokal

27 Juli 2024   20:32 Diperbarui: 27 Juli 2024   20:41 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kendal,-- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang posko 83 melakukan kegiatan observasi ke UMKM produksi tempe di Dusun Dampal, Desa Dempelrejo. Selasa (23/07/2024).  Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa mengenai proses pembuatan tempe.

Selama observasi, mahasiswa secara intensif mengamati seluruh proses pembuatan tempe, mulai dari pemilihan bahan baku berkualitas hingga pengemasan produk akhir. mahasiswa diajak untuk melihat langsung seluruh tahapan pembuatan tempe. 

"Saya sangat senang karena saya dapat belajar secara langsung dan melihat proses pembuatan tempe secara langsung dan termotivasi untuk menjadi pengusaha dimana seperti yang ibu yani katakan kepercayaan dan kejujuran adalah kunci dalam membangun usaha," ujar Roikhan Mahasiswa KKN

Selain itu, mahasiswa juga berkesempatan untuk berdiskusi dengan pemilik UMKM mengenai kendala dan tantangan yang dihadapi dalam menjalankan usahanya.

Salah satu kendala yang sering dialami adalah ketika harga bahan pokok naik maka produksi tempe juga ikut berkurang.

"Terkadang jika harga kedelai sedang naik maka isi tempe sedikit dikurangi" ujar Ibu Yani pemilik UMKM.

Dari kegiatan observasi yang dilakukan, para mahasiswa KKN mendapatkan pelajaran yang berharga, menambah wawasan tentang proses produksi tempe dan potensi pengembangan UMKM. Selain itu juga dapat menumbuhkan jiwa kewirausahaan karena kegiatan ini dapat menginspirasi mahasiswa untuk memulai usaha sendiri di masa depan.

Dokumentasi KKN MIT 18 Posko 83
Dokumentasi KKN MIT 18 Posko 83

Pewarta : Alya Afi Malika Putri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun