Mohon tunggu...
KKN 15 SUMBERWULUH
KKN 15 SUMBERWULUH Mohon Tunggu... Editor - UNIVERSITAS JEMBER

Kelompok kkn 15 desa sumberwuluh candipuro kabupaten lumajang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN UMD UNEJ 15 Lakukan Sosialisasi dan Inisiasi Bank Sampah Kepada Perangkat Desa Sumberwuluh

27 Januari 2024   23:00 Diperbarui: 27 Januari 2024   23:02 164
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisasi Pada Perangkat Desa Sumberwuluh

Pada hari Senin, 22 Januari 2024, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Jember (Unej) 2024 kelompok 15 mengadakan kegiatan sosialisasi bank sampah kepada perangkat Desa Sumberwuluh, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran perangkat desa akan pentingnya pengelolaan sampah dan mendorong mereka untuk mendukung pengembangan bank sampah di desa yang selama ini masih belum beroperasi tersebut.

Bank sampah Sumber Kahuripan didirikan sekitar tahun 2021 terletak di Dusun Poncosumo. Bank sampah tersebut menjadi satu satunya bank sampah induk yang dimiliki dan dikelola oleh pemerintah desa di Kabupaten Lumajang yang. Namun, setelah pengerjaannya selesai pengoperasiannya terhambat oleh mewabahnya virus Covid-19 yang semakin menyebar luas sehingga kurang lebih selama 2 tahun bank tersebut mangkrak / tidak ada kegiatan.

Kedatangan mahasiswa KKN UMD UNEJ kelompok 15 di Desa Sumberwuluh membawa angin segar bagi bank sampah Sumber Kahuripan . Mahasiswa KKN UMD UNEJ diharapkan dapat membantu beroperasinya kembali bank sampah tersebut. Jika dilihat dari segi sarana penunjang yang terdapat di bank sampah tersebut sudah siap untuk beroperasi mulai dari gedung bangunan, motor roda tiga, gerobak sampah, mesin pencacah kompos, timbangan, hingga alat press plastik. Dengan melihat beberapa sarana tersebut maka mahasiswa KKN UMD UNEJ kelompok 15 bertekad membantu beroprasinya bank sampah bisa beroperasi mulai dari penyusunan sistem kerja hingga manajemen pengelolaan bank sampah.

Sebelum beroprerasi, mahasiswa KKN UMD UNEJ melakukan sosialisasi mengenai bank sampah tersebut kepada perangkat. Sosialisasi diikuti oleh seluruh perangkat desa, termasuk kepala desa, sekretaris desa, bendahara desa, kepala dusun, dan perangkat lainnya. Kegiatan tersebut dibuka oleh kepala desa, Bapak Sulhan. Dalam sambutannya, Bapak Sulhan menyampaikan apresiasinya kepada mahasiswa KKN Unej 2024 yang telah mengadakan kegiatan ini.

Pemilahan sampah organik maupun anorganik
Pemilahan sampah organik maupun anorganik
Dalam kegiatan sosialisasi tersebut Pemateri sosialisasi adalah Umar Anangrok, Ketua Kelompok Swadaya Masyarakat Bank Sampah Induk Sumber Kahuripan Desa Sumberwuluh. Dalam pemaparannya, Bapak Umar menjelaskan tentang pengertian bank sampah, manfaat bank sampah, dan cara mengelola bank sampah. Bapak Umar juga menyampaikan tentang pentingnya dukungan dari pemerintah desa untuk pengembangan bank sampah. Pemerintah desa dapat mendukung pengembangan bank sampah dengan memberikan bantuan dana, sarana dan prasarana, serta sosialisasi kepada masyarakat.

Perangkat desa sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi ini. Mereka banyak bertanya tentang pengelolaan bank sampah. Perangkat desa juga menyampaikan komitmennya untuk mendukung pengembangan bank sampah di Desa Sumberwuluh. Kegiatan sosialisasi ini merupakan langkah awal dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah. Dengan dukungan dari pemerintah desa, diharapkan bank sampah di Desa Sumberwuluh dapat berkembang dengan baik dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

Berikut adalah beberapa poin penting yang disampaikan dalam sosialisasi bank sampah kepada perangkat Desa Sumberwuluh oleh KKN Unej 2024 mulai dari pengertian bank sampah, manfaat bank sampah, cara mengelola bank sampah, pengumpulan, pemilahan, hingga daur ulang sampah. Dengan demikian pemerintah desa dapat mendukung pengembangan bank sampah dengan memberikan bantuan dana, sarana dan prasarana, serta sosialisasi kepada masyarakat.

Pengangkatan sampah dari kalipinusan poncosumo
Pengangkatan sampah dari kalipinusan poncosumo

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun