Kegiatan program kerja kelompok 155 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sisdamas Moderasi Beragama UIN Sunan Gunung Djati Bandung dimulai pukul 15.30 WIB di Masjid Al-Ikhlas RW 04 Sindangsari, Desa Cukanggenteng, Kec. Pasir Jambu, Kab. Bandung. Penyuluhan ini dihadiri oleh warga RW 04 Sindangsari, mahasiswa KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dan Mahasiswa KKN STIA Yamisa.
Penyuluhan ini dibuka oleh MC kemudian dilanjut dengan sambutan dari Ketua Kelompok 155 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sisdamas Moderasi Beragama UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Tokoh Masyarakat RW 04 Sindangsari yaitu Ust. Diyan. Kemudian disampaikan tujuan diadakannya "Penyuluhan Pentingnya Pertolongan Pertama dalam Kehidupan Sehari-hari" yaitu agar masyarakat mengetahui penanganan dasar dari kasus-kasus yang cukup sering terjasi di masyarakat dan penanganan fase pra rumah sakit atau sebelum dirujuk ke rumah sakit agar sesuai dengan ilmu kesehatan karema masih banyak masyarakat yang masih menerapkan adat dalam menangani kasus pertolongan pertama yang ada di sekitar masyarakat.
Selanjutnya sesi pemaparan materi yang disampaikan oleh PSDM PMI Kota Bandung yaitu Kang M. Iqbal Al-Fiqri, materi yang disampaikan mencakup penanganan perdarahan dan syok, kemudian cedera jaringan lunak atau biasa disebut luka yang sering terjadi di masyarakat seperti luka lecet, luka sobek, luka robek, luka lainnya, kemudian mengenai luka bakar, dan terakhir tentang kedaruratan medis seperti pingsan, kejang, epilepsi, demam, dan lainnya. Saat pemaparan materi masyarakat yang hadir sangat antusias karena ada praktik yang dilakukan oleh pemateri sehingga masyarakat tidak lagi mengalami kebingungan jika nantinya melakukan penanganan dari kasus yang ditemukan.
Setelah sesi materi dilanjut ke sesi pertanyaan dan pembagian doorprize bagi masyarakat yang dapat menjawab pertanyaan seputar materi yang sudah disampaikan. Saat pembagian doorprize masyarakat begitu antusias sehingga semua doorprize dapat dibagikan kepada warga yang dapat menjadi pertanyaan yang telah disiapkan. Kemudian penyerahan sertifikat pemateri kepada Kang Iqbal dari Kelompok 155 KKN Sisdamas Moderasi Beragama yang diwakilkan oleh M. Zidni Irfan.
Kegiatan Penyuluhan Pentingnya Pertolongan Pertama dalam Kehidupan Sehari-hari ditutup dengan doa dan ucapan terimakasih dari Kelompok 155 KKN Sisdamas Moderasi Beragama kepada warga RW 04 Sindangsari, Mahasiswa KKN Sisdamas Moderasi Beragama UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Mahasiswa KKN STIA Yamisa, dan masyarakat Desa Cukanggenteng yang telah hadir pada kegiatan ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H